Burnout 2018, Pesta Pecinta Kustom di Solo Siap Digelar! Bakal Lebih Heboh

0
Burnout 2018
Burnout, pesta pelaku dan pecinta kustom di Solo, Jateng, akan kembali digelar pada 1 September 2018. Foto: Istimewa

NaikMotor – Burnout 2018, pesta pelaku dan pecinta kustom di Solo, Jateng, akan kembali digelar pada 1 September 2018. Kali ini akan digelar di Sentra Niaga, Solo Baru, sedikit bergeser dari tempat tahun lalu.

Eko Sutanto, PIC Burnout 2018 Solo mengatakan, tahun ini lokasi acara bergeser sedikit agar bisa menampung lebih banyak pengunjung. Dimana tahun lalu saja tercatat tak kurang dipadati 9.000 orang.

Burnout 2018

“Melihat antusiasme pengunjung yang hadir pada tahun lalu kami memutuskan memindahkan lokasi acara untuk membuat pengunjung lebih nyaman. Dari segi konten acara juga ada beberapa yang baru di tahun ini,” kata Eko.

Burnout 2018 mengusung tema “Sopaneva Jayamahe” yang berarti “Di Jalanlah kita Berjaya”. Burnout 2018 merupakan tahun keempat penyelenggaraan acara yang bermula di tahun 2015.

Burnout 2018

Berbagai konten acara variatif telah dipersiapkan oleh panitia. Atraksi Tong Setan yang tahun lalu sukses membuat ‘panas suasana’ akan hadir kembali dengan membawa kejutan yang baru dan berbeda.

Burnout 2018 juga akan bermain nostalgia dengan konten baru bernuansa 90-an, dimana ada konten baru bertajuk 90’s wave dan juga small bore corner di 90’s area yang berkaitan dengan dunia otomotif hingga lifestyle.

Burnout 2018

Selain konten di atas ada juga Custom Meetup, music zone, pin up photo session, live pinstripe demo, city rolling dan juga atraksi penutup pertunjukan yang menjadi trade mark dari acara ini yaitu ‘Burnout Time’.

Tak lupa akan ada area junkyard untuk berburu parts lawas. Foodcourt bagi pengunjung untuk bersantai dan beberapa band lokal, termasuk Down For life yang baru mewakili Indonesia di kompetisi metal di Jerman.(Rls/nm)

Burnout 2018

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here