Dimas Ekky Jalani Tes Perdana Moto2 Jerez, Absen di Seri Pamungkas CEV 2018

0
Dimas Ekky
Dimas Ekky saat wildcard di Moto2 Sepang, Malaysia 2018. Foto: Mohammad Ghalib/Otojurnalisme

NaikMotor – Dimas Ekky terpaksa melewatkan seri pamungkas kejuaraan Eropa CEV Moto2 di Valencia, Spanyol, karena harus mengikuti sesi tes perdana Moto2 yang digelar mulai 23-25 November 2018 di Jerez.

Dimas rela melepas seri terakhir CEV Moto2 demi mempersiapkan diri tahun depan bertarung di Moto2 2019 bersama tim Idemitsu Honda Team Asia. Sebab tes pramusim merupakan tes yang sangat krusial buat pembalap.

“Saya tidak bisa berpartisipasi pada putaran terakhir di Valencia, karena akan menjalani tes pertama Moto2 di Jerez bersama Honda Team Asia. Tapi sya sangat senang dengan hasil yang saya dapatkan di musim ini,” kata Dimas.

“Saya berterima kasih kepada semua orang di tim yang sudah bekerja keras dan mendukung saya sepanjang musim. Astra Honda yang selalu yakin dengan saya, dan juga kepada semua sponsor,” imbuhnya.

Dimas Ekky

Total Dimas akan menjalani 3 sesi tes untuk Moto2 2019. Sesi tes pertama dijalani tanggal 23-25 November 2018 di Jerez. Dilanjutkan lagi tanggal 20-22 Pebruari di Jerez dan tanggal 1-3 Maret 2019 di Qatar

“Saya sangat tidak sabar untuk memulai tes dan beradaptasi dengan babak baru dalam karier saya di Moto2 World Championship,” katanya.

Sebelum resmi turun di Moto2 Dimas sudah dua kali mendapat jatah wildcard di Sirkuit Sepang, Malaysia. Tahun 2017 ia terjatuh di lap-lap awal karena terseruduk, dan di 2018 meski minim adaptasi ia berhasil finis di posisi ke 23.(Agl/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here