Balapan Flag-to-Flag, Marquez Unggul Strategi di MotoGP Misano

0
Marquez-Win-Misano
Balapan penuh drama, Marc Marquez unggul strategi untuk menjadi juara di MotoGP Misano. Foto: HRC

Misano (naikmotor) – Tidak ada yang menyangka bahwa balapan akan berlangsung dalam sistem flag-to-flag di MotoGP Misano, San Marino, Minggu (13/9/2015). Bahkan pembalap harus melakukan dua kali pit stop untuk menyesuaikan dengan kondisi trek. Marc Marquez pun sukses meraih hasil terbaik dengan strategi apik.

Di saat Valentino Rossi sukses memimpin jauh di depan menggunakan ban basah, Ia malah masuk ke jalur pit untuk melakukan pit stop. Kesempatan ini pun mampu dimanfaatkan dengan meraih selisih waktu kemenangan yang cukup besar. Mengingat jalur balap yang sudah kering, mampu membuat ban tipe slick tampil maksimal.

Sebaliknya Rossi yang memimpin balapan malah sukses memainkan mental rekan setimnya. Namun sayang, kondisi itu justru membuatnya tak mampu mempertahankan posisinya di urutan terdepan. Rossi kehilangan empat posisi dan hanya mampu finish di urutan kelima di belakang Loris Baz.

Paling sial adalah Lorenzo. Pembalap asal Spanyol yang harusnya bisa finish lebih baik dari Rossi di Misano tersebut, malah terjatuh usai melakukan pit stop kedua menggunakan tipe ban slick. Ia jatuh dengan cara high side dan akhirnya tak bisa membawa sepeser poin pun dari balapan ini.

Finish di urutan kedua diraih oleh Bradley Smith. Pembalap asal Inggris ini menyelamatkan posisi Yamaha di urutan terdepan dan menjadi podium pertamanya selama berlaga di kelas para raja ini. Kemudian disusul oleh Scott Redding yang sukses memberikan podium ketiga bagi tim Marc VDS.

Sedangkan Loris Baz, juga memberikan pencapaian terbaiknya kepada tim Forward Racing. Meski harus kehilangan posisi finish podium, namun finish di urutan keempat adalah pencapaian terbaiknya. Apalagi Ia hanya menggunakan spesifikasi motor Open Class. (Spy/NM)

Hasil balap MotoGP Misano:
1. Marc Marquez ESP Repsol Honda Team (RC213V) 48:23.819
2. Bradley Smith GBR Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) 48:31.107
3. Scott Redding GBR Estrella Galicia 0,0 Marc VDS (RC213V) 48:42.612
4. Loris Baz FRA Forward Racing (Forward Yamaha)* 48:50.246
5. Valentino Rossi ITA Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) 48:57.015
6. Danilo Petrucci ITA Octo Pramac Racing (Desmosedici GP14.2) 48:58.906
7. Andrea Iannone ITA Ducati Team (Desmosedici GP15) 49:0.346
8. Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (Desmosedici GP15) 49:1.253
9. Dani Pedrosa ESP Repsol Honda Team (RC213V) 49:3.335
10. Aleix Espargaro ESP Team Suzuki Ecstar (GSX-RR) 49:3.511

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here