88 Finalis Bertarung di Final Battle Honda Modif Contest 2015 Jogja

0
Final-Battle-Honda-Modif-Contest-2015-Jogja_4
Para juara di 8 region Honda Modif Contest 2015 bertarung menjadi yang terbaik di babak Final Battle Honda Modif Contest 2015 yang berlangsung di Yogyakarta. Foto: HMC

Yogyakarta (naikmotor)- Sebanyak 88 finalis Honda Modif Contest 2015 bertarung untuk menjadi yang terbaik di kompetisi bertaruk We Create We Ride di areal parkir Stadion Mandala Krida, Yogyakarta, 31 Oktober – 1 Nopember 2015.

Mereka datang sebagai juara di masing-masing region yakni Banjarmasin (18-19/4/2015), Palembang (25-26/4/2015), Bandung (9-10/5/2015), Pekanbaru (23-24/5/2015), Solo (30-31/5/2015), Denpasar (13-14/6/2015), Surabaya (1-2/8/2015) dan Makassar (5-6/9/2015).

Kontes modifikasi Honda terbesar ini akan mencari 11 juara Nasional masing-masing kelas (khusus untuk kontestan dengan motor Honda di atas tahun 2006). Nah, tiga terbaik akan mewakili kelas skuter, bebek/sport serta FFA yang akan berangkat menuju ke Jepang menyaksikan The 24th Annual Mooneyes Yokohama Hot Rod Show 2015, 4 Desember mendatang.

” Untuk bisa ikut di ajang Mooneyes Yokohama Hot Rod Show harus ada undangan khusus karena tidak setiap builder bisa mengikutinya. Daripada mengirim motor juara ke sana, lebih baik para modifikator kita belajar banyak mengenai kustom kulture di Jepang,” sebut Lulut Wahyudi, dewan juri Honda Modif Contest 2015.

Selama di Jepang, tiga pemenang tersebut akan mengunjungi beberapa workshop custom termasuk akan mengunjungi Honda Collection Hall.

Untuk mengikuti babak final battle Honda Modif Contest 2015, para juara di tiap region boleh melakukan ubahan atau modifikasi sesuai dengan motor yang terdaftar pada saat mengikuti kontes.

Hebatnya lagi, ekspedisi untuk pengiriman motor peserta final battle ditanggung oleh PT Astra Honda Motor bersama main dealer Honda di masing-masing wilayah. Jadi, peserta tinggal datang ke lokasi kontes tanpa repot harus mengurus pengirimannya.

Meski sudah lolos, panitia tetap menyeleksi ulang berupa scrutineering di lokasi acara untuk memastikan motor kontestan layak jalan. Penilaian juara nasional HMC 2015 tetap mengacu pada regulasi yang ada, di antaranya ide dan inovasi, craftmanship, engineering termasuk detailing. (Arif/nm)

LEAVE A REPLY