Para Builder Boleh Siap-siap, Yamaha XSR155 Awal Yamaha Yard Built di Indonesia

0
awal Yamaha Yard Built
Yamaha XSR155 dihadirkan ready to customized, menjadi awal Yamaha Yard Built. Foto: Afid

NaikMotor – Kehadiran model retro Yamaha XSR155 bakal menjadi awal Yamaha Yard Built di Indonesia. Program untuk menampilkan modifikasi dari pabrikan.

Ketika PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) menghadirkan Yamaha XSR155 yang disebut sebagai Sport Heritage. Yordan Satriadi, Deputy GM Marketing YIMM, menyatakan, “Nama XSR diambil dari sepeda motor 4 tak Yamaha pertama XS650 tahun 1970-an. Sedangkan R dari kata Racing.” Lebih lanjut Yordan menjelaskan saat peluncuran XSR155 di JIExpo Kemayoran Hakarta, (2/12/2019), “Sehingga XSR155 ini mewarisi garis klasik tetapi sporti. Sehingga XSR155 termasuk sebagai Sport Heritage Yamaha.”

awal Yamaha Yard Built
Yamaha XSR155 Cafe Racer

Sementara itu nemodifikasi sepeda motor sudah menjadi gaya hidup pemotor di Indonesia. Menyambut kehadiran motor Sport Heritage All New XSR155 yang disebut YIMM mudah untuk dimodifikasi, dalam waktu dekat akan menghadirkan program awal Yamaha Yard Built. Program yang sebelumnya telah lebih dulu berjalan di beberapa negara di luar Indonesia, khususnya di Eropa dan Amerika Serikat.

Yamaha XSR155 Tracker

Program Yamaha Yard Built sendiri adalah suatu bentuk kerja sama kolaborasi antara pihak pabrikan dengan para Custom Builder, dalam menciptakan sebuah sepeda motor impian yang dapat mengekspresikan gaya hidup dan kreatifitas.

Melalui program ini, nantinya akan lahir All New XSR 155 dalam beragam aliran gaya modifikasi. baik itu Café Racer, Tracker, Bobber maupun jenis-jenis modifikasi lainnya yang dapat menjadi inspirasi serta referensi bagi calon konsumen saat hendak memodifikasi motornya sesuai dengan karakter yang diinginkan.

XSR155 VVA itu akan dipasarkan dengan harga Rp 36,265 juta. Tersedia dalam 2 skema warna: Silver doff, dan Black doff. Saat ini bagi yang penyuka modifikasi tersedia aksesori untuk gaya tracker dan cafe racer. (Afid/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here