Geneva Motor Show 2020 Batal Digelar Gegara Wabah Virus Corona

0
Geneva Motor Show 2020
Launching produk Swiss di Geneva Motor Show 2019. Pameran 2020 ternyata dibatalkan karena Corona. Foto: MCN

NaikMotor – Pameran otomotif Eropa di Swiss yang menekankan pada kendaraan konsep batal. Geneva Motor Show 2020 batal digelar akibat meluasnya wabah virus Corona.

Penyelenggara Geneva Motor Show 2020 memutuskan untuk membatalkan acara tahun ini karena ancaman coronavirus. Padahal beberapa kendaraan baru akan dirilis di sana.

Geneva Motor Show 2020

Maurice Turrettini, Ketua Dewan Penyelenggara, mengatakan, “Kami menyesali situasi ini, tetapi kesehatan semua peserta adalah prioritas utama kami dan peserta pameran kami. Ini adalah kasus force majeure dan kerugian luar biasa bagi pabrikan yang telah berinvestasi besar-besaran di kehadiran mereka di Jenewa. Namun, kami yakin bahwa mereka akan memahami keputusan ini. “

Di Geneva Motor Show, publik biasanya menunggu produk otomotif konsep dan terbaru dari pabrikan Eropa, seperti BMW Motorrad, Ducati, dan sebagainya. Gelaran tahun ini diperkirakan akan banyak konsep kendaraan listrik baru ataupun sepeda motor yang sudah memenuhi standar emisi Euro6, yang dimandatkan per awal 2020. (Afid/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here