Ducati Streetfighter V4 Diluncurkan via Streaming, Ini Fitur Efisiensinya

0
Streetfighter V4 diluncurkan streaming
Streetfighter V4 diluncurkan streaming libe via Youtube mengingat Pandemi Covid-19. Foto: ducati

NaikMotor – Model Ducati naked berbasis Panigale V4 ini tidak bisa diluncurkan secara tradisional mengingat tengah Pandemi Covid-19. Maka, Ducati Streetfighter V4 diluncurkan streaming live via Youtube.

Setelah ditampilkan di Ducati World Premiere dan EICMA 2019, kini Ducati Streetfighter V4 diluncurkan streaming live via Youtube. Saat peluncuran, pedesainnya, Jeremy Faraud, dan Alessandro Valia, Ducati Official Test Rider, menjelaskan mendetail sisi teknis supernaked Ducati itu yang meski tanpa fairing tetapi mewarisi performa superbike Panigale V4.

streetfighter v4 diluncurkan streaming

Berwajah Joker, Streetfighter baru itu menggunakan mesin Desmosedici Stradale 1.103 cc dan menghasilkan daya 208 daya kuda pada 12.750 rpm, tingkat daya tak tertandingi ini sangat mendukung karakter Streetfighter V4 baru. Torsinya 123 Nm/11.500 rpm. Selain itu, dengan dukungan wingletnya, ada downforce sebesar 28 kg saat kecepatan 270 km/jam seperti pada motor MotoGP Ducati dulu yang membuat roda depan tetap bergrip.

Jika dimodif dengan Ducati Performance dan knalpot Akrapovic, mesin akan menghasilkan sampai 220 daya kuda dan torsi 130 Nm. Sementara itu, paket menawarkan cylinder deactivation pada 2 silinder belakang, jika suhu coolant di bawah 75°, yang efisien saat pengendaraan kota.

streetfighter v4 diluncurkan streaming

Streetighter V4 akan mulai dipasarkan Maret 2020. Harganya sekitar Rp 353 jutaan, dan Streetfighter S sekitar Rp 406 jutaan di Italia. (Afid/nm)

Spesifikasi

Mesin Desmosedici Stradale L4 90° Berpendinginn Cairan
Kapasitas 1.103 cc
Tenaga 208 daya kuda pada 12.750 rpm, Torsi 123 Nm/11.500 rpm.

Rangka Trellis dengan mesin sebagai stressed element

Berat Kosong 180 kg

Suspensi depan Showa Big Piston Fork (BPF) 43 mm fully adjustable compression and rebound damping and spring preload,
Suspensi belakang Sachs shock absorber fully adjustable and fixed directly to the motor.
Steering damper Sachs

Rem depan Brembo Stylema monobloc calipers , 4 pistons, 330 mm discs
Rem belakang single 245 mm disc with double piston caliper,
Ditambah ABS Cornering EVO

Fitur elektronik:
6-axis IMU inertial platform: ABS Cornering EVO, Traction Control (DTC) EVO 2, Slide Control (DSC), Wheelie Control (DWC) EVO, Power Launch (DPL) , Quick Shift up / down (DQS) EVO 2, Engine Brake Control (EBC) EVO and Ducati Electronic Suspension (DES) EVO.
Tersedia 3 riding mode: standard, customizable in the submenus of the various DTC, DWC, DSC and EBC.
Diaplay 5″ color TFT instrumentation customizable layouts, based on the chosen map, and digital tachometer hand.

Khusus Ducati Streetfighter V4 S:
Ohlins suspension with 43 mm NIX30 fork, mono TTX36 and steering damper with event-based control system
Suspensi bisa diatur melalui Öhlins Smart EC 2.0

LEAVE A REPLY