Hero Xtreme 200R Dimodifikasi Jadi Motor Ambulans, Tangani Covid-19

0
motor ambulans
Hero MotoCorps sulap Hero Xtreme 200R jadi motor ambulans. Foto: rushlane

NaikMotor – Perusahaan Hero MotoCorp akan menyumbangkan armada sepedamotornya untuk bantu tangani virus corona. Motor ambulans ini ditargetkan untuk digunakan di lokasi terpencil atau pedesaan. 

Dilansir dari rushlane, Hero MotoCorp akan menyumbangkan 60 motor ambulans. Hal ini merupakan inisiatif dan strategi dari perusahaan untuk membantu mengatasi pandemi covid-19. Motor ambulans ini ditargetkan untuk digunakan para pasien yang berlokasi di daerah terpencil atau pedesaan serta tidak ada layanan ambulans standar.

Motor Ambulans dari Hero MotoCorp ini dilengkapi berbagai peralatan lengkap yang sebagai mana mestinya di mobil ambulans. Basis unitnya adalah dari seri Xtreme 200R yang sudah dipasangi lampu lampu hazard, konsol LCD, engine cut-off serta mesin injeksi terprogram. Sementara perlengkapan pendukungnya antara lain tabung oksigen, kotak P3K, pemadam api, lampu dan perangkat suara sirine termasuk peralatan nirkabel untuk berkomunikasi dengan pihak rumah sakit atauberwenang.

Untuk struktur motor ambulansnya, terdiri dari tempat tidur tandu di sisi kiri motor, yang dilengkapi dengan roda dan sistem suspensi sendiri. Meski tandunya terbuka, ada bagian vertikal tertutup di bagian belakang yang bisa digunakan untuk memperingati pengguna jalan lainnya. Selain ambulans, Hero MotoCorps akan menyumbang hingga sekitar lebih dari Rp 220,7 juta untuk bantu menangani Covid-19 di India.

motor ambulans
Modifikasi motor dari Hero MotoCorp untuk membantu penanganan pasien Covid-19 di wilayah terpencil atau pedesaan. Foto: rushlane

Tak hanya itu, Hero juga menawarkan asrama dengan 2000 tempat tidur yang bisa digunakan sebagai tempat isolasi dan perawatan pasien Covid-19, bahkan mendistribusikan lebih dari 15.000 makanan setiap hari, serta banyak hal dan upaya positif lainnya.

“Di Hero MotoCorp, kami tetap berkomitmen untuk memperluas sumber daya kami untuk mendukung pemerintah dan juga melindungi semua orang di ekosistem kami yang lebih besar, termasuk karyawan dan keluarga mereka. Pada saat seperti ini, kita semua harus meningkatkan upaya dan kontribusi kita berlipat ganda untuk memastikan kesejahteraan bagian masyarakat yang paling terkena dampak,” ujar Chairman dari Hero MotoCorp, Pawan Munjal. (Litha/Prob/NM) 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here