Uji Emisi Gratis Buat Motor, Berikut Lokasi dan Jadwal Waktunya

0
Foto: Mediaponorogo.com

NaikMotor – Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta berikan layanan gratis uji emisi untuk kendaraan roda dua. Berikut lokasi dan jadwalnya.

Menanggapi Pergub DKI Jakarta No 66 Tahun 2020 mengenai uji emisi kendaraan bermotor yang rencanannya akan direalisasikan tahun 2021, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) memberikan layanan gratis kepada pemilik kendaraan roda dua untuk melakukan uji emisi gratis di kantor Dinas LH, Jalan Mandala V, Cililitan, Kramatjati, Jakarta Timur.

Kepala Dinas LH DKI Jakarta, Andono Warih mengatakan, kegiatan uji emisi gratis dilaksanakan setiap Selasa dan Kamis, mulai pukul 10.00-14.00 WIB. Periode pelaksanaan hingga akhir Desember 2020.

“Kami sudah sediakan fasilitas termasuk peralatan uji emisi untuk motor. Pemilik kendaraan tinggal datang untuk melakukan uji emisi,” ujarnya, dilansir dari beritajakarta.id.

Sebelumnya, Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta menargetkan ada 550 tempat uji emisi di Jakarta tahun ini, baik berupa bengkel maupun kios. Andono mengatakan saat ini telah terdata sebanyak 268 tempat uji emisi di Jakarta.

Namun, Dia mengaku jumlah tersebut belum ideal untuk memenuhi layanan uji emisi. Hal ini lantaran banyaknya kendaraan mobil dan motor di wilayah DKI Jakarta atau yang berlalu-lalang di wilayah DKI Jakarta.

“Untuk mobil itu kita punya 4,1 juta unit, sehingga kita perlu sekitar 550 bengkel uji emisi. Kemudian dengan jumlah sepeda motor 14 jutaan kita perlu sekitar 1.400 tempat uji emisi. Itu target ideal,” imbuhnya.

Andono mengaku pihaknya terus melakukan akselerasi agar bisa menyediakan tempat uji emisi yang memadai secara jumlah dan sebaran untuk masyarakat. Salah satunya yakni, memberikan pelatihan dan pembinaan dalam rangka sertifikasi kepada sebanyak 300 teknisi Bengkel Penyelenggara Uji Emisi (BPUE) selama bulan Oktober 2020 lalu.

“Selain mendukung terealisasinya Jakarta Langit Biru kegiatan ini juga sesuai dengan Peraturan Gubernur Nomor 66 tahun 2020 tentang Uji Emisi Gas Buang Kendaraan Bermotor. Kegiatan ini diharapkan dapat menggerakkan warga berpartisipasi dan berkontribusi dalam melindungi kualitas udara dengan ikut uji emisi,” pungkas Andono (Daus/Prob/NM).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here