Wahana Targetkan All New CBR150R Terjual 2.000 unit per Bulan

0
Penjualan New Honda CBR150R
All New Honda CBR150R. Foto: AHM

NaikMotor – Pekan lalu, PT Astra Honda Motor (AHM) resmi meluncurkan sport bike versi terbarunya, yakni All New Honda CBR150R. Penjualan New Honda CBR150R ditargetkan 2.000 unit per bulan

Dalam acara press conference Regional Public Launching All New Honda CBR150R, Jumat, (22/1/2020), Head of Marketing Wahana, Olivia W, mengatakan target penjualan untuk New CBR150R sekitar 2.000 unit per bulan.

“Dari Wahana kita targetkan penjualan 2.000 unit per bulan. Ini juga untuk membantu target AHM yang menginginkan penjualan tahun ini mencapai 25.000 unit,” kata Olivia.

Wahana juga optimis target penjualan CBR150R baru ini bisa tercapai di tahun ini. Pasalnya, menurut Olivia, respon dari konsumen terhadap model baru sport bike ini cukup tinggi.

“Kami optimis bisa mencapai target. Respon dari masyarakat untuk New CBR ini juga sangat positif,” ujarnya.

Penentuan target ini juga berkaca dari penjualan CBR150R model terdahulu yang sebelumnya cukup mengalami penurunan akibat pandemi Covid-19.

“Di tahun 2020, kita hanya mampu menjual 1.000 unit CBR150R. Angka tersebut masih terbilang bagus mengingat kondisi pandemi yang melanda Indonesia. Sebelumnya, penjualan juga sempat berada di angkat 3.000 unit,” jelas Olivia. (Dicky/Prob/NM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here