Sirkuit Rusia Dihapus dari Venue Cadangan MotoGP 2021, Ini Alasannya

0
Kalender MotoGP 2021
Kalender MotoGP 2021 terbaru. Foto: MotoGP

NaikMotor – Dorna telah merilis kalender untuk MotoGP musim 2021. Sebanyak 19 race telah dijadwalkan dimulai dari tanggal 28 Maret sampai 14 November.

Dalam kalender tersebut terlihat ada dua negara yang batal menyelenggarakan race musim ini, yakni Amerika dan Argentina. Kemudian juga ada Sirkuit Mandalika, Indonesia yang masuk ke daftar venue cadangan untuk musim ini.

Sebenarnya ada dua negara lagi yang akan menjadi venue cadangan MotoGP 2021, yakni Rusia dan Portugal. Namun kini keduanya telah dihapus dan menyisakan Indonesia sebagai satu-satunya negara yang akan menjadi venue cadangan GP musim ini.

Kalender MotoGP 2021
Kalender lama MotoGP 2021. Foto: MotoGP

Sebelumnya, Rusia melalui Sirkuit Igora Drive ditunjuk untuk menjadi venue cadangan MotoGP 2021. Namun pihak Dorna menghapusnya dari kalender dan belum diketahui apa alasannya.

Namun berdasarkan kabar yang beredar, disebutkan bahwa penghapusan Rusia dari venue cadangan MotoGP 2021 ini didasarkan atas keputusan Pengadilan Arbitrase untuk Olahraga yang mendukung Badan Dunia Anti-Doping (WADA).

World Anti-DOping Agency (WADA) melarang RUsia untuk menjadi tuan rumah gelaran Youth Summer, Winter Olympic Games, Summer and Winter Paralympic Games, hingga kejuaraan dunia lainnya selama empat tahun.

Jadi, kemungkinan penghapusan Rusia dari kalender MotoGP 2021 ini disebabkan oleh hal tersebut. Kendati demikian, opsi tunggal Indonesia sebagai venue cadangan juga bisa membuka peluang besar untuk bisa melangsungkan race MotoGP di Sirkuit Mandalika. (Dicky/Prob/NM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here