Kerja Sama dengan Marzano Helmet, YLCJ Buat Helm Khusus Member

0
Helm YLCJ
Diproduksi oleh Marzano Helmet, helm komunitas YLCJ disambut antusias oleh para anggotanya. Foto: Istimewa

NaikMotor – Bekerja sama dengan Marzano Helmet, Yamaha Lexi Community Jakarta alias YLCJ membuat helm khusus member yang disambut dengan antusiasme tinggi dari para anggotanya. 

Baba ZeaL, Founder YLCJ bercerita kepada tim NaikMotor bahwa mulanya, ide ini tercetus dan berawal dari keinginannya untuk memiliki kelengkapan berkendara yang seragam. Menurutnya, menggunakan apparel yang seragam saat acara riding tentunya akan elok.

“Berawal dari keinginan saya punya kelengkapan berkendara, terutama helmet yang menjadi salah satu kewajiban kita sebagai pengendara motor harus pakai. Nah, jaket, motor, jersey, PDH, kaos sudah seragam dan saya kepikiran kalo helmet juga seragam akan lebih keren, deh. Karena akan menjadikan komunitas kita pusat perhatian juga pastinya kalau lagi riding bareng atau touring,” paparnya.

Baba ZeaL juga mengungkapkan para anggota antusias dan merespon secara positif.

“Antusias member Alhamdulilah positif dan memang ini kita wajibkan bagi yang mampu agar kami dari YLCJ dapat mewujudkan salah satu kelengkapan berkendara yang juga seragam, nyaman, aman dan juga elegan.”

“Terima kasih buat Marzano Helmet yang kini menjalin kerja sama dengan Yamaha Lexi Community Jakarta untuk pembuatan helmet member YLCJ,” lanjutnya.

Pemesanan bisa dilakukan dengan menghubungi divisi usaha YLCJ, Rahmat Ramadhan. Helm yang pesanannya via sistem PO ini untuk harga satuannya dibanderol sebesar Rp 300.000 dan sudah termasuk kas YLCJ.

Helm YLCJ
Sample helm YLCJ

Berbalut warna merah dan hitam sebagaimana seragam YLCJ, PO pertama helm ini membuka kuota sebanyak 50 unit helm. Hingga 10 Maret 2021, sudah tercatat 37 member yang mengikuti pemesanan helm komunitas ini. (Litha/Prob/NM) 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here