Tips Mengenal Lebih Jauh Filter Udara

0
Ferrox-GIIAS-2015
Filter udara ada juga yang berbahan saringan metal ukuran mikron, seperti produk Ferrox yang diklaim bisa dipergunakan seumur hidup. Foto: Afid

Jakarta (naikmotor) – Udara bersih bagi makhluk hidup adalah kebutuhan vital. Demikian juga dengan mesin sepeda motor agar bisa beroperasi dengan sempurna dan optimal.

Maka mesin akan butuh saringan udara agar udara yang masuk ke mesin dipastikan bersih dari segala macam kotoran bahkan debu sekalipun. Pasalnya kotoran akan membuat dinding silinder tergores dan kompresi bocor, tenaga mesin pun berkurang. Untuk itu pastikan filter udara selalu dalam keadaan terpasang dan bersih.

Filter udara bawaan pabrik maupun produk after market ada 3 tipe tergantung bahannya.
1. Berbahan busa
Sepeda motor yang bersaringan atau filter udara berbahan busa termasuk banyak populasinya. Produk Suzuki umumnya menggunakan filter tipe busa. Dan saringan udara busa tersebut umumnya basah karena dilumuri sedikit oli agar lebih optimal kerjanya, karena kotoran akan lengket pada oli.

Saringan busa tersebut bisa digunakan berkali-kali karena mudah dibersihkan dengan solvent seperti bensin. Dan sebelum digunakan kembali bisa saringan udara dicelupkan ke oli dan diperas. Saringan udara tipe busa harus segera diganti jika busa sudah mulai getas, atau sudah mulai sulit dibersihkan.

2. Berbahan kertas
Saringan berbahan kertas termasuk filter yang efektif karena kerapatan pori-pori saringannya. Produk Honda dan sepeda motor Eropa biasanya menggunakan air filter berbahan kertas.
Tetapi sayangnya, filter berbahan kertas agak sulit dibersihkan, bahkan pada beberapa produk hanya bisa diganti secara periodik.

3. Bahan fabric atau kain
Produk yang menggunakan filter fabric termasuk jarang. Bahan fabric mempunyai kinerja mirip filter kertas, tetapi bisa dilumuri agar lebih efektif. Filter tipe ini bisa digunakan berkali-kali. Membersihkannya bisa dengan sabun, dan dikeringkan atau ditiup udara kompresor bertekanan sedang.

Sebenarnya ada filter tipe lain, berbahan saringan metal ukuran mikron, seperti produk Ferrox yang diklaim bisa dipergunakan seumur hidup. Membersihkannya pun cukup dengan sabun. Namun filter metal biasanya hanya produk after market bukan OEM suatu produk. (Afid/nm)

LEAVE A REPLY