Indonesia Cub Meeting 2022: Solo Riding Honda Grand Astrea ’97 Jakarta-Sabang-Jakarta

0

Setelah Bang Ber sukses dengan misinya sampai ke Sabang, dia menuju kembali ke Palembang bertemu Faisal untuk diajak riding dari Palembang ke Jakarta. Pada tanggal 4 Juni 2022 mereka sampai di Jakarta dengan selamat membawa kesan dan pandangan baru akan solidaritas komunitas motor underbone.

“Yang berkesan dari perjalanan saya ke sabang, saya dapat pandangan akan solidaritas sebuah komunitas Honda Grand, apalagi anak-anak Aceh salut sama solidaritasnya. Dan saya sekarang ingin mewujudkan solidaritas antar komunitas tanpa melihat perbedaan sedikit pun,” pungkasnya. (Alvito/Contrib/NM)

Modal Bang Ber solo riding jarak jauh:

  1. Prepare sparepart vital: seperti Oli Mesin, laher, Ban, Busi, dan lainya.
  2. Usahakan untuk menggunakan lampu kuning bohlam standar jangan LED, karena lampu kuning standar lebih baik pancarannya terlebih pada kondisi hujan.
  3. Persiapkan kebutuhan kesehatan seperti obat-obatan pribadi. Karena solo riding butuh ketahanan tubuh yang maksimal.
  4. Mengenal beberapa komunitas di daerah yang akan dilewati. Agar jadi tempat untuk sekedar transit/persinggahan, dan yang terpenting kesiapan mental yang kuat karena ini perjalanan ekstrem sendirian.

  

LEAVE A REPLY