PEVS-ABJ 2025 Usai Digelar, Catat Prestasi Baru untuk Kendaraan Listrik di Indonesia

0

PEVS 2025

“Kami dan brand peserta pameran merasa berterima kasih kepada para pejabat, karena telah dengan serius mengambil langkah untuk berkontribusi terhadap lingkungan yang lebih hijau dengan membeli kendaraan listrik melalui pameran PEVS,” ungkap Rudi MF pada hari terakhir pameran di JIExpo, Kemayoran.

“Di sisi lain, Ketua Umum PERIKLINDO Bapak Meoldoko juga menyampaikan pada kita semua bahwa pihaknya, tengah berupaya keras untuk menyelesaikan tantangan ekosistem kendaraan listrik, salah satunya ketersediaan SPKLU dan fasilitas memadai lainnya,”

“Untuk itu, kami rasa masyarakat Indonesia tidak perlu khawatir lagi untuk beralih ke kendaraan listrik, karena pemerintah, asosiasi dan industri telah sama-sama memikirkan solusinya agar Indonesia semakin siap dengan ekosistem kendaraan listrik ini,” lengkapnya.

Meskipun hari terakhir, minat pengunjung justru meningkat. Sejak pagi, kegiatan seperti EV Morning Run, EV Test Drive dan Test Ride, hingga Test Drive for Kids ramai diikuti. Acara lain seperti International Diecast Show dan kompetisi jurnalis oleh MAB juga menarik banyak pengunjung.

PEVS 2025 juga menghadirkan berbagai program unggulan seperti EV Test Drive & Ride Indoor, Bike Test, IAM EV Fest, Rusty Project, Miss PEVS, hingga sesi karaoke dan hiburan dari Home Band.

Baca Juga: PEVS-ABJ 2025: Dharma Connect Perkenalkan Baterai Lithium Inovatif

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here