NaikMotor – Sebanyak 240 deru mesin Ducati menyatu dalam satu semangat dalam acara We Ride As One 2025. Acara tahunan para Ducatisti ini dipusatkan di Sirkuit Mandalika Lombok NTB, 3-4 Mei 2025.
Tak hanya touring dari berbagai daerah seperti Larantuka, Yogyakarta, hingga Bali, para Ducatisti juga datang lewat jalur udara demi satu tujuan, mengaspal bersama di tanah kebanggaan Indonesia. Iring-iringan rolling thunder dimulai dari Pullman Lombok Mandalika Beach Resort, melewati jalan Bypass BIL Mandalika, lalu memecah sunyi menuju ikon balap dunia: Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika.
Parade Ducati bukan hanya pawai motor, tapi juga ekspresi kebanggaan sebagai bagian dari keluarga besar Borgo Panigale.
“Selamat datang di Lombok, teman-teman Ducatisti! Kami sangat senang atas kehadiran Anda di NTB dan berterima kasih kepada Pak Jimmy atas inisiasi acara ini. Semoga tahun depan kegiatan ini dapat kembali diselenggarakan di sini dengan dukungan lebih besar dari pemerintah provinsi. Sebagai gubernur baru, saya berkomitmen untuk lebih terlibat dalam kegiatan ini di masa mendatang. Meskipun udara saat ini cukup panas, kami harap Anda tetap menikmati keindahan Lombok. Sekali lagi, selamat datang dan nikmati pengalaman bersama Ducati di Mandalika,” ujar Lalu Muhammad Iqbal, Gubernur Nusa Tenggara Barat.