NaikMotor – Wahana Makmur Sejati terus menggaungkan keselamatan berkendara lewat kampanye #Cari_Aman dan Safety Riding Center di Jatake.
PT Wahana Makmur Sejati (WMS), Main Dealer Honda wilayah Jakarta dan Tangerang, terus aktif mempromosikan keselamatan berkendara lewat program edukasi yang konsisten.
Melalui kampanye #Cari_aman, WMS ingin mengajak masyarakat membentuk budaya berkendara yang aman dan bertanggung jawab.
Sejak 2012, WMS telah mengoperasikan Safety Riding Center di kawasan Jatake, Tangerang. Berlokasi di Gedung Training Center, Jalan Gatot Subroto KM. 8, fasilitas ini berdiri di atas lahan sekitar 5.400 meter persegi.
Area tersebut dilengkapi lintasan praktik berstandar keselamatan, ruang edukasi teori, serta unit motor matic dan manual untuk latihan.