
Akibat kecelakaan berkecepatan tinggi tersebut, Marquez juga mengalami kerusakan tambahan akibat menghantam area perangkap kerikil dan akhirnya harus menjalani operasi di Madrid. Juara dunia yang baru saja dinobatkan itu pun dipastikan absen setidaknya untuk dua seri berikutnya, termasuk Phillip Island dan Sepang.
Sebagai gantinya, Ducati memutuskan memanggil pembalap penguji mereka, Michele Pirro, untuk turun di MotoGP Australia akhir pekan ini.
Selain Bezzecchi, beberapa pembalap lain juga harus absen karena cedera, termasuk Jorge Martin dan Maverick Vinales dari tim Tech3, yang tidak dapat tampil di seri Australia.
Pernyataan Pengurus FIM tentang hukuman Bezzecchi berbunyi:
“Pada tanggal 5 Oktober 2025 pukul 15:02:38 saat Race MotoGP Grand Prix Pertamina Indonesia di Tikungan 8, Anda kedapatan berkendara secara tidak bertanggung jawab sehingga menyebabkan kecelakaan, yang melibatkan pembalap #93.”
“Ini melanggar instruksi khusus yang diberikan kepada para pembalap dan tim MotoGP, dan dianggap sebagai tindakan berkendara yang tidak bertanggung jawab karena membahayakan pembalap lain.”



