Kualifikasi MotoGP 2025 Australia: Fabio Quartararo Rebut Pole Position

0

Pedro Acosta dari KTM menyusul di posisi kedua sementara, tapi tak lama kemudian Fabio Quartararo melesat di lap terakhir dan memecahkan rekor Bezzecchi dengan catatan 1:26,465 menit.

Dari sisi Yamaha, hasil ini menjadi akhir pekan sempurna. Jack Miller menempati posisi ketiga, memastikan dua pembalap Yamaha mengisi barisan depan. Sementara itu, Ducati harus menerima kenyataan tanpa wakil di tiga besar.

Alex Marquez menjadi pembalap Ducati terbaik di posisi keenam, meski sempat dua kali terjatuh. Di depannya, Raul Fernandez menempati posisi keempat dengan Aprilia, disusul Pedro Acosta di posisi kelima.

Baris ketiga diisi oleh Fermin Aldeguer, Pol Espargaro yang kembali tampil kompetitif, dan Luca Marini dari Honda. Fabio Di Giannantonio serta Pecco Bagnaia kali ini hanya mampu menutup posisi ke-10 dan ke-11 dengan Ducati GP25 mereka.

Pole position Quartararo di Phillip Island sekaligus menandai comeback kuat Yamaha di lintasan cepat ini, dengan Bezzecchi dan Miller siap memberi tekanan di balapan utama MotoGP 2025 Australia. (Yuka/NM)

Baca Juga: Jadwal MotoGP 2025 Australia: Marc Marquez Absen Digantikan Michele Pirro

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

seven + 18 =