
“Saya sempat berbicara dengan Augusto Fernandez tentang M1 baru, karena saya telah memberinya salah satu swingarm saya di Sepang sebagai upaya untuk mengurangi getaran yang dia rasakan,” jelasnya.
M1 bermesin V4 telah diturunkan dalam balapan dengan status wildcard seperti di putaran Misano dan Malaysia yang dikendarai oleh Augusto Fernandez untuk mengumpulkan data berharga dalam kondisi balapan sesungguhnya.
Sebenarnya, Yamaha memiliki waktu singkat untuk menyelesaikan V4 1.000cc, sebelum musim 2026 dan sebelum perubahan regulasi mesin menjadi 850cc di 2027. (Afid/nm)
