Baru! Kelas World Sportbike 2026 akan Hadir, Ini Daftar Tim dan Pembalapnya

0
World Sportbike 2026
World Sportbike 2026 siap digelar. Foto: WorldSBK

NaikMotor – Menjelang berakhirnya musim 2025, rumor mengenai kehadiran kelas baru World Sportbike (WorldSPB) di bawah payung Kejuaraan Dunia MOTUFL FIM Superbike semakin ramai dibicarakan.

Kini, antusiasme makin besar setelah sejumlah pembalap bertalenta mengonfirmasi keikutsertaan mereka untuk musim perdana 2026. Mulai dari wajah-wajah lama yang kembali hingga talenta muda yang ingin membuktikan diri, inilah barisan pembalap yang sudah dipastikan turun di WorldSPB 2026.

Kehadiran World Sportbike bertujuan lebih menyederhanakan jalur transisi pembalap muda ke WSSP tanpa kehilangan sisi kompetitif. Motor dengan mesin kategori menengah disediakan. Yamaha akan menggunakan R7, kemudian Aprilia RS660, Kawasaki ZX-6R 636, Kove 450RR, Suzuki GSX-8R dan Triumph Daytona 660.

Yamaha: Bakat Muda Bersinar untuk Musim 2026

Yamaha menjadi salah satu pabrikan pertama dengan formasi pembalap menarik. Carter Thompson, bintang WorldSSP300 2025 asal Australia yang finis sebagai runner-up, siap naik kelas ke WorldSPB 2026. Ia bergabung bersama Marco Gaggi dalam naungan Tim BrCorse.

Alessandro Di Persio, juara Yamaha R3 bLU cRU World Cup 2025, juga akan tampil bersama tim Yamaha dari Arco Motor University. Sementara itu, Panattoni BGR Smrz Racing menurunkan dua nama: Troy Sovicka dan Mirko Gennai, pembalap Italia berusia 17 tahun yang akan mengendarai motor Yamaha musim depan.

Baca Juga: Aldi Satya Gabung Tim Baru untuk WorldSSP 2026

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

3 + twelve =