Selain Veda dan Mario, Ada 3 Rider Indonesia Tampil di Kejuaraan Dunia 2026

0
Tiga rider Indonesia akan berkompetisi di Kejuaraan Dunia 2026, Aldi Satya Mhendra. Felix Putra Mulya dan Arai Agaska

NaikMotor – FIM dan Dorna telah mengumumkan daftar pembalap sementara yang akan berkompetisi di Kejuaraan Dunia 2026 untuk World Superbike (WorldSBK), Supersport (WorldSSP) dan Sportbike (WorldSPB). Ada 3 rider Indonesia yang tertera namanya, Aldi Satya Mahendra, Felix Putra Mulya dan Arai Agaska

Sebanyak 13 pabrikan motor akan terlibat dalam tiga kejuaraan dunia 2026 yang merupakan rekor baru dalam balapan balap motor produksi. Musim 2026 akan dibuka pada 20 Februari 2026 di Phillip Island (Australia) untuk WorldSBK dan WorldSSP, sementara WorldSPB menjalani debut pada 27 Maret 2026 di Portimao (Portugal).

Daftar pembalap untuk WorldSBK 2026 akan diikuti oleh 22 rider dengan 14 tim dan 8 negara yang memiliki komposisi pembalap berbeda dari sebelumnya. Nicolo Bulega akan berduet dengan Iker Lecuona (Aruba.it Racing Ducati), Alvaro Bautista dan Yari Montella (Barni Spark Racing Team), Rokit BMW Motorrad diperkuat Danilo Petruci dan Miguel Oliveira, Xavi Vierge – Andre Locatelli (Pata Maxus Yamaha), Stefano Manzi bergabung dengan Remy Gardner di Tim GYTR GRT Yamaha WorldSBK. Kemudian Honda memperkenalkan duet barunya  Jake Dixon dan Somkiat Chantra.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

3 × five =