Jelang Lebaran, Kawasaki Road Service Cuma Rp 299 Ribu Per Tahun

0
Kawasaki_road_Service_Jakarta_fair
Kawasaki memberikan program spesial Kawaasaki Road Service di Jakarta Fair Kemayoran. Foto: NR

Jakarta (naikmotor) – Menjelang musim mudik Lebaran PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) memberikan harga spesial Kawasaki Road Service (KRS) di Jakarta Fair Kemayoran.

Jika harga normalnya Rp 550 ribu pertahun, maka selama ‘Promo Super Mudik’ pemilik motor Kawasaki cukup membayar Rp 299.999 setahun untuk mendapatkan fasilitas layanan KRS.

“Ini untuk semua motor Kawasaki, dari Athlete sampai moge, terutama yang belum ikut program KRS. Kalau motor-motor Kawasaki baru dari 2014, semua sudah termasuk dapat fasilitas KRS gratis. Penawaran ini hanya berlaku selama Jakarta Fair berlangsung, setelah itu harga per tahun tetap normal kembali,” ujar Mochammad Rivan, Marketing Leader JBR Motorcycle Indonesia.

Menurut Rivan, Layanan KRS bersifat 24 jam dan sangat bermanfaat untuk pemudik yang menggunakan Kawasaki jika mengalami masalah terkait sepeda motor di jalan, seperti mogok, ban pecah, aki tekor, dan sebagainya.

“Kalau motor bermasalah di jalan, maka motor akan diangkut towing. Terserah, mau diantar ke bengkel Kawasaki terdekat atau ke rumah, sehingga tidak perlu repot lagi mencari dan tidak keluar biaya untuk mengangkut motor ke tempat yang diinginkan. Tapi ini sifatnya hanya mengangkut motor, tidak termasuk perbaikan berat. Kalau perbaikan berat ada program lain lagi, namanya Kawasaki Rider Protection (KRP), semua kerusakan motor akan ditanggung,” paparnya.

Sebelumnya diberitakan, sejalan dengan tuntutan konsumen, Kawasaki Indonesia mulai membuka layanan darurat 24 jam. Bekerjasama dengan PT JBR Motorcycle, PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) membuka layanan Road Service 24 jam dengan nama produk KRS.

Kerjasama tersebut bertujuan memberikan fasilitas lebih dengan konsep eksklusif dan memberikan memudahkan pengguna motor Kawasaki saat berkendara dimana pun dan kapan pun.

Fasilitas Road Service bertujuan untuk membantu memudahkan dan memberikan rasa aman bagi pengendara motor jika terjadi masalah di jalan. “Kita (JBR) punya 33 cabang di seluruh Indonesia, jadi konsumen cukup menunggu dengan sabar, nanti mobil kita akan datang ke lokasi dan mengangkut motor yang rusak atau trouble,” tandas Rivan.

Fasilitas Road Service meliputi jasa derek 24 jam serta perbaikan di tempat untuk kasus-kasus seperti kebocoran ban (khusus ban tubeless), dan hal-hal lain yang dapat diperbaiki di tempat. Jika tidak dapat diperbaiki di tempat, maka motor akan diangkut ke lokasi yang diinginkan pemiliknya.

“Pada intinya layanan ini bersifat pertolongan pertama kelas ringan, antara lain ban bocor, bensin habis dan jauh dari pom bensin, atau kerusakan motor ringan yang bisa diperbaiki di tempat. Kalau mudik kehabisan bensin, jauh dari SPBU, akan kita kasih bensin, jadi jangan khawatir,” tutupnya.(NR/NM)

LEAVE A REPLY