Hingga 5 Tahun ke Depan MotoGP Valencia Jadi Penutup

0
MotoGP Valencia
MotoGP Valencia perpanjang kontrak hingga 2021. Foto: Crash

NaikMotor – Sebelum pelaksanaan MotoGP musim 2016 seri ke-14 di Sirkuit Aragon, Spanyol, Minggu (25/9/2016), Dorna Sport sebagai promotor telah mengumumkan perpanjangan kontrak untuk MotoGP Valencia hingga 5 tahun kedepan.

Kalender MotoGP hingga 2021 akan mencatatkan sirkuit yang bernama resmi Circuit Ricardo Tormo, di Cheste, bagian dari Comunitat Valencia sebagai sirkuit terakhir pelaksanaan MotoGP tiap musimnya.

Kesepakatan itu telah  ditandatangani CEO Dorna Sports, Carmelo Ezpeleta dan President of the Generalitat, Ximo Puig, serta Councillor for Education, Research, Culture and Sport, Vicent Marzà beberapa waktu lalu di Valencia.

Dalam kontrak baru yang diselesaikan dua bulan sebelum berakhirnya musim 2016 itu, Final MotoGP 5 Tahun Ke depan tetap Di Valencia. Dalam kontrak baru yang diselesaikan dua bulan sebelum berakhirnya musim 2016 itu, menjadikan Circuit Ricardo Tormo sebagai arena favorit penutupan musim.

Valencia pertama kali menjadi sirkuit seri penutup mulai musim balap 2002. Banyak alasan Dorna menunjuk sirkuit favorit tersebut, paling tidak karena venue dengan visibilitas dan atmosfir yang unik.

Sebelum penutupan di Valencia untuk musim 2016, Minggu ini (25/9/2016) sirkuit Spanyol lainnya, Aragon akan menjadi tempat perhelatan seri ke-14. Kemudian venue akan menyebrang ke Asia dan Oceania, barulah ke Valencia. (Afid/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here