Ini Kunci Kemenangan Marquez Juara MotoGP Aragon

0
Kunci Kemenangan Marquez Juara MotoGP Aragon
Marc Marquez menjadi juara MotoGP Aragon dengan pemilihan ban kompon keras di depan. Foto: Crash Media

NaikMotor – Pemilihan ban dengan kompon keras menjadi salah satu kunci kemenangan Marc Marquez juara MotoGP Aragon.

Sadar akan selisih poin yang menipis dari seri ke seri karena Valentino Rossi mampu meraih hasil lebih baik, Marc Marquez akhirnya mampu menghentikan kilah dan trik Rossi untuk mengejar pencapaian poinnya di MotoGP Motorland Aragon, Spanyol pada Minggu (25/9/2016). Pembalap tuan rumah itu memenangi balapan di Aragon dengan kejutan besar.

Kejutan ini cukup Ia rasakan, lantaran dengan menggunakan ban kompon keras, awalnya Ia sangat tidak yakin. Mengingat performa motornya kurang maksimal saat menggunakan kompon itu. Tapi dengan setup yang sedikit berubah, Ia mulai merasakan di pertengahan balap grip ban jadi lebih baik.

“Beberapa race ke belakang, Rossi selalu mengambil keuntungan dengan mengurangi selisih poin di antara kami. Ia selalu finis di depanku dan saatnya aku mengakhiri pencapaiannya. Saat balapan hari ini pun, kami sengaja memasang ban kompon keras di bagian depan dan itu membuatku bisa tampil maksimal di seperdua balapan kedua. Semoga ini bisa kami pertahankan di beberapa seri terakhir,” girang Marquez.

Tidak ingin memberikan ruang bernafas bagi pembalap non Spanyol di Aragon, Jorge Lorenzo yang awalnya sempat bertarung ketat dengan Rossi, akhirnya mampu menyusul rekan setimnya itu. Meski Rossi terlihat makin agresi di beberapa lap terakhir, tapi posisi Lorenzo terselamatkan dengan kesalahan yang dibuat Rossi sendiri.

“Saya mengaku melakukan kesalahan di beberapa lap terakhir. Itu membuat motorku jadi melebar dan rasanya tak mungkin lagi untuk mengejar Lorenzo yang ada di depan. Tapi podium ketiga masih jadi hasil yang positif bagi kami,” ujar Rossi singkat.

Pemilihan kompon ban yang dilakukan oleh Rossi sendiri berbeda dengan yang dilakukan oleh Marquez. Di bagian depan Ia memilih kompon medium dan belakang kompon keras. Namun ternyata gaya balapnya yang lembut tak membuat ban medium bisa bertahan lebih lama. Sehingga penggunaan ban kompon keras-lah yang membuat Marquez melesat jauh ke depan. (Spy/NM)

LEAVE A REPLY