Honda Trijaya Raih Best Team, ART Best Paddock di HDC 2016

1
HDC 2016
Para pembalap Honda bertarung di seri final honda Dream Cup di Purwokerto, Minggu (27/11/2016). Foto: AHM

NaikMotor – Ajang balap one make race (OMR) Honda Dream Cup (HDC) 2016 memberikan penghargaan untuk rider dan tim terbaik di acara Champions Night di Purwokerto, sebagai kota penutup HDC 2016, Minggu (27/11/2016).

Pada ajang balap ini, gelar Best Rider dan Best Team HDC 2016 diperebutkan oleh ribuan starter yang telah bersaing ketat pada 8 putaran di 8 kota, dimulai dari Malang, Jawa Timur pada 1 Mei 2016 lalu dilanjutkan di kota lain berikutnya yaitu Banjarbaru, Kalimantan Selatan; Cimahi, Jawa Barat; Kemayoran, Jakarta; Medan, Sumatera Utara; Pekanbaru, Riau; Sidrap, Sulawesi Selatan hingga puncaknya pada penutupan di Purwokerto 27 November 2016.

Pada Kelas HDC 1, Best Rider diraih oleh M. Nurgianto dari Honda Loyaltech Nissin NHK FDR, disusul di posisi kedua oleh Wahyu Widodo dari Honda Kawahara FDR KYT NGK.

Di kelas HDC 2, Juara umum diraih oleh Boy Arby Febri dari tim Honda Kawahara FDR KYT NGK, disusul Anggi Permana dari Sidrap MPM Honda KYT Nissin IRC Trijaya pada posisi kedua.

hdc_purwokerto_2016_1Sementara itu, kelas HDC 3 pembalap asal Bandung, Awhin Sanjaya dari tim Sidrap MPM Honda KYT Nissin IRC Trijaya berhasil menduduki posisi pertama di kelas ini. Di posisi kedua diduduki oleh pebalap Wawan Hermawan dari Astra Motor Racing Team.

Pemenang kelas HDC 4 disabet oleh pebalap dari tim Sidrap MPM Honda KYT Nissin IRC Trijaya, M. Erfin Firmansyah. Pada posisi kedua direbut oleh Roni Kurniawan dari Honda Daya KYT GG Tbk FDR Telkomsel SSS Showa Gold.

Pada dua kelas terakhir HDC 6 dan HDC 7, keduanya berhasil dikuasai oleh pebalap muda asal Magetan, Mario SA yang lagi-lagi tergabung dalam tim Sidrap MPM Honda KYT Nissin IRC Trijaya. Pada HDC 8 posisi puncak berhasil diraih oleh Irfan Kurniadi dari FBRT CLD BBS.

AHM juga mengapresiasi tim-tim balap yang terlibat dengan memberikan penghargaan Best Team untuk tim Sidrap MPM Honda KYT Nissin IRC Trijaya, sementara Astra Motor Racing Team berhasil meraih penghargaan Best Paddock.

Tim Sidrap MPM Honda KYT Nissin IRC Trijaya, Best Team HDC 2016. Foto: Trijaya
Tim Sidrap MPM Honda KYT Nissin IRC Trijaya, Best Team HDC 2016. Foto: Trijaya

 “Honda secara konsisten mendukung ajang pencarian potensi balap sekaligus mencetak pembalap muda yang berprestasi di Tanah Air. Perubahan konsep balapan OMR Honda dengan menambahkan nilai “dream” merupakan wujud komitmen kami dalam mendampingi para pebalap berprestasi di Tanah Air untuk mencapai mimpi tertinggi mereka balapan di level tertinggi dunia,” ujar GM Marketing Planning and Analysis Division AHM, A Indraputra.

Di HDC 2016, AHM juga mengadakan kompetisi Gymkhana yang berhasil menarik 1.000 peserta  di 8 kota pelaksanaan.(rls/NM)

1 COMMENT

LEAVE A REPLY