Andi Gilang Cedera Saat Kualifikasi, Absen di FIM CEV Le Mans

0
Absen di FIM CEV Le Mans
Andi Gilang Pembalap AHRT akan absen di FIM CEV Le Mans akibat cedera. Foto: istimewa

NaikMotor – Pembalap Astra Honda Racing Team (AHRT) untuk Moto3™ Junior World Championship FIM CEV, Andi Gilang mengalami cedera saat kualifikasi seri kedua di Le Mans, Sabtu (20/5/2017). Sehingga dipastikan Pembalap asal Sulawesi Selatan itu absen di FIM CEV Le Mans.

Andi Gilang mengalami cedera ketika bertarung untuk posisi 10 besar dalam kualifikasi fase pertama (Q1) akibat terjatuh terjatuh di Tikungan 10. Akibatnya, Andi Gilang, mengalami cedera patah tulang dan dislokasi metakarpal kelima pada tangan kiri saat sesi kualifikasi. Ia juga mengalami cedera fraktur parsial metakarpal kelima pada tangan kanan.

Atas hasil diagnosa dokter di medical center memutuskan kondisi Gilang tidak fit untuk balapan, sehingga harus absen di FIM CEV Le Mans. Pembalap AHRT itupun akan bertolak menuju Barcelona pada Minggu (21/5/2017), Kemudian, Gilang akan menjalani operasi di Barcelona pada Senin (22/5/2017) di Rumah Sakit Universitari Dexeus. Operasi akan dilakukan oleh Direktur Medis MotoGP, Dokter Xavier Mir. (Rls/NM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here