Fokus Siapkan Tiga Model Baru, BMW Motorrad Juga Absen di GIIAS 2017

0
BMW Motorrad Juga Absen di GIIAS
BMW HP4 akan menjadi salah satu model baru BMW Motorrad Indonesia tahun ini. Foto: BMW

NaikMotor – Selain Yamaha dan Royal Enfield, BMW Motorrad juga absen di GIIAS 2017 atau Gaikindo Indonesia International Auto Show , 10-20 Agustus di ICE BSD. Padahal merek premium Jerman tersebut sebelumnya ikut selama dua penyelenggaraan GIIAS 2015 dan 2016.

“Tahun ini kita tidak ikut GIIAS karena dari awal tahun kita tidak alokasikan ke sana. Tahun ini kan ada dua pameran dan kita ikut di pameran sebelumnya (IIMS-Red),” Joe Frans, CEO Maxindo Moto BMW Motorrad Indonesia kepada NaikMotor.com soal BMW Motorrad juga absen di GIIAS.

Meski tidak ikut di GIIAS 2017, Joe mengatakan rencana BMW Motorrad melansir tiga produk baru yakni BMW R nineT Urban GS, New BMW K1600 dan BMW HP4 Race di semester dua tahun ini tetap berjalan sesuai rencana.

“Yang paling dekat itu BMW R nineT Urban GS, itu sudah dekat banget kok sebentar lagi,” imbuhnya.

BMW Motorrad RnineT Urban GS, Gaya yang Kontradiktif
BMW Motorrad RnineT Urban GS memang unik, sebuah platform edisi baru yang membaurkan antara produk yang terkini dan akses ke estetika retro masa lalu. Foto: Motorcycle

Di antara tiga model baru tersebut, kehadiran BMW HP4 Race masih tentatif karena unitnya sangat eksklusif. BMW Motorrad berusaha memasukannya karena sudah ada hot buyer. “Kita sedang usahakan lepas ke Indonesia. Cuma 1 unit, kebetulan ada prospeknya,” katanya.

Seperti diberitakan sebelumnya, GIIAS 2017 akan dimeriahkan 32 merek mobil dan 10 merek motor. Dari jajaran roda dua, GIIAS 2017 akan diisi nama-nama besar mulai Honda, Suzuki, Ducati, Kawasaki, Harley-Davidson, Peugeot Scooters, Piaggio, KTM, Ural, dan Kymco.

Skuad roda dua di GIIAS kali ini minim Yamaha, Royal Enfield dan BMW Motorrad. Yamaha mengaku sedang mempersiapkan perayaan satu dekade V-Ixion, Royal Enfield kemungkinan absen lantran minim produk baru dan sedang fokus pada penguatan diler.(Agl/NM)

LEAVE A REPLY