Punya Moped? Ayo Gabung Komunitas Moped Jakarta

0
Moped Jakarta
Moped Jakarta berdiri sejak pertengahan 2015. Foto: Gilang

NaikMotor – Selain bursa onderdil otomotif, Parjo #7 juga jadi ajang unjuk gigi buat komunitas roda dua. Salah satunya adalah Moped Jakarta, komunitas para pecinta sepeda motor berpedal yang berdiri sejak pertengahan 2015.

“Komunitas ini lebih mewadahi para pengguna Moped untuk berkumpul. Sebab biasanya yang punya Moped main sendirian atau jalan sendiri, sedangkan mau jalan jauh gak berani,” kata Gibon, pendiri Moped Jakarta kepada NaikMotor.com.

Gibon mengatakan komunitas ini terbentuk atas dasar kecintaan terhadap Moped. Siapapun boleh gabung, syaratnya hanya satu yakni punya Moped. Saat ini anggota Moped Jakarta baru sekitar 30 orang, karena itu ingin membuka diri.

Moped Jakarta

“Soal merek motor dan tahun pembuatan bebas, prinsipnya cuma punya motor pedal boleh ikut merapat. “Motor-motor anggota kita juga beragam, ada yang keluaran Jerman, Perancis, Ceko, tapi yang mendominasi Moped memang dari Jerman ya,” imbuhnya.

Anto Bulldog, salah satu member Moped Jakarta menambahkan, memelihara Moped sama dengan cagar budaya. Populasi Moped di Indonesia tidak sebanyak motor keluaran Eropa lain yang ber-cc besar, karena itu motor ini memang mesti dilestarikan keberadannya.

Moped Jakarta

“Komunitas Moped ini beda dari yang lain karena unik. Main Moped itu perlu mental yang tinggi karena gak bisa ngebut. Motor juga bisa digowes karena ada pedal kan. Sensasinya beda loh naik Moped, jadi orang di jalan juga punya simpati yang tinggi ke kitanya,” kata Anto.

Selain jadi ajang kumpul, tujuan komunitas ini juga menyebarkan virus ‘Jangan Takut Naik Moped.’ Buktinya meski baru berdiri 3 tahun, Moped Jakarta sudah sering touring jarak jauh. Event terakhir bahkan menempuh Jakarta-Pati, dan Jakarta-Lampung.

Moped Jakarta

“Kita ingin sosialisasi juga bahwa jangan takut naik Moped. Motor ini didesain memang buat dipakai harian. Banyak sebetulnya yang punya Moped tapi cuma dipajang, atau disimpan, banyak yang mesinnya juga gak hidup. Karena itu komunitas ini hadir,” kata Gibon.

Moped Jakarta biasa ngumpul di Rawamangun, Jakarta Timur dekat makam Pangeran Jayakarta tiap weekend.(Agl/nm)

Moped Jakarta
Gibon: 083808144123

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here