Pembalap Wanita di Puncak WorldSSP300 2018 Imola, Galang Hendra ke-5

0
WorldSSP300 2018 Imola
Ana Carrasco di WorldSSP300 2018 Imola, kini memuncaki klasemen. Foto: worldsbk

NaikMotor – Ana Carrasco kembali menjadi pembalap wanita yang mendominasi kelas ringan Superbike Dunia. Carrasco podium pertama di WorldSSP300 2018 Imola.

Ana Carrasco yang tergabung di tim DS Junior Team meraih kemenangan pertamanya di WorldSSP300 2018 Imola untuk musim 2018. Carrasco menjadi yang tercepat setelah sebelumnya juga berhasil meraih posisi pertama di Superpole. Perolehan Carrasco ini membuatnya memuncaki klasemen sementara WorldSSP300 2018.

Sejak start, Carrasco mendominasi dan tidak memberika kesempatan kepada lawan-lawannya, bahkan hingga akhir dengan Kawasaki Ninja 400 ia membuat gap hampir 14 detik. Sempat mendapat gangguan dari Scott Deruoe, namun pembalap Belanda itu tersungkur keluar trek di putaran akhir.

Kemudian Borja Sanchez di posisi ke-2 setelah Kevin Sabatucci dari ProGP Racing yang mendapat wildcard dikenai penalti ke posisi 3 setelah melewati pembatas di chicane terakhir. Berikutnya, Luca Grunwald (Frendenberg KTM WorldSSP Team) di posisi ke-4. Sementara pembalap Indonesia, Galang Hendra Pratama (BIBLION YAMAHA MOTOXRACING) di posisi ke-5 dan Ali Adrian di posisi ke-26. (Afid/nm)

Hasil Race WorldSSP300 2018 Imola, (13/5/2018)

Klasemen Sementara WorldSSP300 2018
1. ANA CARRASCO 48 KAWASAKI
2. LUCA GRUNWALD 45 KTM
3. SCOTT DEROUE 36 KAWASAKI
4. GLENN VAN STRAALEN 36 KTM
5. BORJA SANCHEZ 26 KAWASAKI

LEAVE A REPLY