Banyak Faktor, Valentino Rossi Sulit Prediksi MotoGP Perancis

0
Valentino Rossi
Valentino berharap Rossi Yamaha M1 MotoGP 2018 bisa lebih baik. Foto: autosport

NaikMotor – Valentino Rossi mengatakan sulit memprediksi MotoGP Perancis. Meski di atas kertas Yamaha unggul di Le Mans, namun performa YZR-M1 yang belum stabil dan lawan yang makin kuat bisa mematahkan ambisinya.

“Di atas kertas kami seharusnya cepat di Le Mans, biasanya performa Yamaha baik di sana. Tapi situasinya sulit diprediksi pada saat ini, karena rival-rival kami kuat. Kita akan melihat seperti apa potensi kami,” kata Rossi di Motorsport.

Wajar jika ada keraguan dalam benak The Doctor. Dari empat balapan sebelumnya bisa dibilang performanya kurang baik. Seri lalu di Jerez Rossi hanya berhasil finish di poisis ke-5, itu pun ‘terbantu; insiden tiga rider yang jatuh di depannya.

Valentino Rossi

“Saya berharap lebih kompetitif dibandingkan dengan akhir pekan Grand Prix sebelumnya. Tetapi saya tidak tahu di mana posisi kami dibandingkan dengan motor yang lain. Hal itu akan menarik untuk dicari tahu,” katanya.

MotoGP Perancis Le Mans termasuk sirkuit yang ramah buat Rossi. Sepanjang karirnya Rossi telah mengoleksi tiga kemenangan (2002, 2005, 2008). Tak lupa enam kali finis kedua (2003, 2010, 2012, 2014, 2015, 2016), dan tiga kali podium ketiga (2000, 2001, 2011).

“Yang pasti, tim saya dan saya akan melakukan yang terbaik, seperti biasa, untuk menjadikannya sebagai balapan bagus,” kata pembalap gaek itu.(Agl/nm)

LEAVE A REPLY