Suzuki V-Strom 250 Sudah Menyapa Australia, Indonesia Kapan?

0
Suzuki V-Strom 250 Sudah Menyapa Australia
Suzuki V-Strom 250 adventure entry level yang sudah dihadirkan sejak 2016 kini merambah Australia. Foto: Suzuki

NaikMotor – Sejak muncul di 14th China International Motorcycle Trade Exhibition 2016 dan EICMA 2016, adventure entry level Suzuki ini sudah dipasarkan di Eropa, Amerika dan Asia Timur. Bahkan, kini Suzuki V-Strom 250 sudah menyapa Australia.

Di benua Kangguru itu V-Strom 250 yang dikenal sebagai DL250 akan berhadapan dengan Honda CRF250 rally, Kawasaki X-Versys 300 dan BMW G310GS. Dipasarkan dengan harga sekitar Rp75 jutaan.

Seperti V-Strom 650 atau 1000, DL250 itu memiliki garis desain mirip. Dengan lampu utama bermodel spherical, suspensi konvensional, dan rem depan cakram berkaliper tunggal lengkap dengan ABS.

V-Strom 250 berdimensi panjang 2.085mm, lebar 740mm dan tinggi 1.110mm , serta jarak sumbu roda 1.430mm. Tinggi jok 790 mm cukup rendah untuk sebuah adventure tourer, ditambah berat kosong 178 kg serta tangki kapasitas 17 liter yang bisa diajak menjelajah hingga 300 km.

Bermesin 248 cc twin cylinder DOHC, berpendinginan cairan. Mesin mampu menghasilkan 25 daya kuda @ 8.000 rpm dan torsi 23,4 Nm @ 6.500 rpm dilengkapi transmisi 6 percepatan manual. Mesin yang sama pada Suzuki Inazuma dan Suzuki GSX-250R, tetapi dengan performa dan konsumsi bahan bakar lebih ekonomis.

Suzuki V-Strom 250 sudah menyapa Australia, sebelumnya dikabarkan akan menjadi bagian dari model baru Suzuki di Indonesia. Tetapi hingga kini belum juga ada petunjuk kehadirannya. (Afid/nm)

LEAVE A REPLY