Forward Racing Tunggu Jawaban dari Adik Tiri Valentino Rossi

0
Luca-Marini-Moto2-2016-Forward-Racing_1
Forward Racing menyatakan tertarik merekrut Luca Marini, adik sang jawara dunia MotoGP, Valentino Rossi untuk Moto2 musim depan. Foto: Buffer Overflow / Repsol CEV

Italia (naikmotor) Adik tiri Valentino Rossi yaitu Luca Marini, saat ini memang sedang bertarung di ajang Kejuaraan balap FIM CEV Repsol Moto2. Meski bukan sebagai jawara di kelas tersebut, namun kompetitifitasnya tak bisa diragukan. Ia sudah meraih podium dua sekali dan saat ini bertengger di posisi enam klasemen sementara pembalap kelas Moto2 CEV European.

Luca Marini sempat menjajal ajang balap Moto3, namun bodinya yang cukup tinggi, membuat ibunya yaitu Stephanie, ingin Marini berlaga di Moto2 dengan bantuan sang kakak yaitu Rossi. Meski perjalanan karirnya cukup tricky di luar balap MotoGP, namun tim Forward Racing menyatakan tertarik merekrut adik sang jawara dunia MotoGP itu. Sekarang ini, mereka bahkan menunggu konfirmasi dari Marini.

“Semua informasi awal itu benar. Marini cukup tertarik untuk bertarung di kelas Moto2. Untuk sekarang ini, memang belum ada kesepatakan dengannya. Tapi jujur saja kami juga tertarik meminangnya. Apalagi Ia salah satu pembalap yang berada di bawah naungan akademi balap milik Rossi. Jadi tentunya Ia akan jadi aset besar untuk bisa tampil kompetitif,” ujar Marco Curioni, selaku manager tim balap ini.

Pilihan lain bagi tim Forward Racing tentu masih ada beberapa yang dari kelas Moto3 yaitu Romano Fenati dan Fracesco Bagnaia. Namun sepertinya faktor satu darah dengan pembalap kawakan MotoGP yaitu Valentino Rossi, membuat tim Forward Racing rela menunggu Marini untuk menjawab Iya. (Spy/NM)

Luca-Marini-Moto2-2016-Forward-Racing_2

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here