KTM Luncurkan Generasi Baru Naked Menengah, KTM 890 Duke R

0
KTM 890 Duke R, beda spesifikasi dan fitur dibanding 790 Duke. Foto : motoblog.it

NaikMotor – Perusahaan Austria KTM yang identik dengan warna oranye kembali menambah keluarga baru Duke. Di EICMA 2019, Milan, dihadirkan KTM 890 Duke R  2020 bermodel hypermotard.

Dilansir www.motoblog.it, pameran roda 2 di Milan, Italia, dihadirkan anggota keluarga baru, KTM 890 Duke R yang dibekali beberapa pengembangan dari seri sebelumnya, yakni 790 Duke. Evolusi paling kuat dan ekstrim pada konfigurasi mesin 2 silinder, 4 stroke, DOHC Parallel twin yang populer dengan tenaga dan torsi yang diklaim lebih tinggi, dihasilkan dapur pacu berkompresi 13,5 : 1. Kitiran RPM yang dimiliki 890 Duke R yang sangat tinggi hingga mudah menyentuh garis redline alias rev engine, dari daya maksimum 121 daya kuda pada 9.250 rpm dengan torsi puncak 99 Nm pada 7.750 rpm serta dilengkapi pendinginan cairan.

Melengkapi fitur lainnya yang dibenamkan pada 890 Duke R di antaranya, kaliper Brembo Stylema, berikut sepasang suspensi depan belakang WP APEX. Kemudian perbedaan spesifik lainnya yaitu ketinggian jok yang menjadi 834 mm. Keistimewaan lain adanya fitur riding mode, pilihan Track Riding Mode dengan 3 opsi. Street, Sport dan Rain Mode. Fitur canggih lainnya seperti anti wheelie MSR dan MTC traction control juga termasuk di dalamnya. (Maleha/Prob/NM)

LEAVE A REPLY