Warna dan Grafis Baru Kawasaki W175 Cafe 2020, Lebih Retro

0
awasaki W175 cafe 2020
KMI merilis warna dan grafis baru Kawasaki W175 cafe 2020 Foto: Istimewa

NaikMotor –  PT. Kawasaki Motor Indonesia (KMI) resmi memperkenalkan warna dan grafis baru Kawasaki W175 Cafe 2020 ke jaringan dilernya, Selasa (24/3/2020). Tiga warna yang dirilis KMI yakni hitam, oranye dan silver serta kombinasi grafisnya. 

Dibandingkan dua warna lainnya, oranye menjadi salah satu yang menonjol dengan paduan garis hitam di tangkinya. Sementara warna dan grafis baru Kawasaki W175 Cafe 2020 lainnya yakni hitam disertai aksen garis hijau, sedangkan silver dikombinasi garis warna hitam dan merah pada bagian tangkinya. Ketiganya tidak ada ubahan baik dari kapasitas mesin, ground clearance, maupun bobot dari edisi sebelumnya.

“Desain baru  modern dan klasik terinspirasi dan mencerminkan kaum millennial,” ucap Michael C Tanadhi selaku Head Sales & Promotion PT Kawasaki Motor Indonesia secara singkat saat kami hubungi lewat pesan singkat

W175 Cafe pertama kali hadir di Indonesia pada tahun 2019 untuk memberikan nuansa  baru bagi pecinta motor retro di Indonesia. Antusias yang besar terhadap motor ini mendorong Kawasaki untuk terus mengembangkan varian ini demi memuaskan penggemarnya.

 

Menariknya, tidak ada perubahan harga dri generasi sebelumnya. Motor ini masih dibanderol dengan harga Rp 33.800.000,- (OTR Jakarta). (Daus/Contrib/NM).

LEAVE A REPLY