Bos Ducati MotoGP Akan Memberi Kesempatan Iannone ke Pramac

0
Andrea Iannone Dilarang Balapan
Resmi, Andrea Iannone dijatuhi sanksi dilarang balapan selama 4 tahun. Foto: GPOne

NaikMotor – Meski tersandung kasus doping, Andrea Iannone akan diberikan kesempatan oleh Ducati untuk bergabung dengan Pramac. Iannone pernah di Pramac (2013-14) dan Ducati (2015-16) sebelum pindah ke Suzuki dan Aprilia.

Paolo Ciabatti selaku MotoGP Sporting Director Ducati mengatakan bahwa ia terbuka untuk menerima kembali Iannone ke tim satelit Pramac. Ciabatti mengaku bahwa ia memiliki hubungan yang baik dengan Iannone yang saat ini sedang di-banned karena kasus penggunaan doping.

Dilansir dari bike sport news, Ciabatti menjelaskan bahwa Pramac telah mempromosikan talenta muda yang berbakat seperti Iannone, Bagnaia, Petrucci dan Miller.

“Jika dilihat, mungkin Iannone tidak ideal dengan beberapa program. Tapi anda masih harus mengatakan: Kenapa tidak? Never say never, saya pikir Iannone memiliki bakat hebat, ia adalah Pembalap yang sangat cepat yang telah kehilangan arah karena berbagai alasan,” ujarnya.

ducati iannone
Bos Ducati, Paolo Ciabatti. Foto: motorsport

Ciabatti juga menjelaskan bahwa ia pikir Iannone menyadari bahwa ia membuat kesalahan besar dalam karirnya. Direktur olahraga Ducati ini tidak mau mengomentari hal tersebut karena itu pasti sulit, apalagi mengingat tuduhan-tuduhan yang diberikan kepada pembalap berusia 30 tahun tersebut.

“Tapi dia merupakan Pembalap yang selalu membuktikan bahwa ia menjadi salah satu yang tercepat. Iannone adalah salah satu pembalap yang mampu mengatasi Marquez saat di Moto2 dan terkadang menang,” tambahnya.

Ciabatti  menganggap Iannone memiliki banyak kelebihan dan beberapa kelemahan, meski dari waktu ke waktu berperilaku menjengkelkan. (Litha/Prob/NM) 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here