KMI Tunda Launching Kawasaki ZX-25R, Tapi Diler Kawasaki Sudah Open Inden

0
KMI menunda peluncuran Kawasaki Ninja ZX
Kawasaki ZX-25R. Foto: Istimewa

NaikMotor – PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) tidak jadi memperkenalkan produk barunya yang ditunggu-tunggu pada (4/4/2020). Meski KMI menunda peluncuran Kawasaki Ninja ZX-25R, mini sportbike 4 silinder itu, beberapa diler sudah membuka keran inden.

PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) kemungkinan rencana awalnya akan memperkenalkan ZX-25R pada Kawasaki Bike Week (KBW) yang akan berlangsung 4 April 2020 kemarin, namun karena imbas pandemi Covid-19, KMI menunda peluncuran Kawasaki Ninja ZX-25R itu dan belum diketahui sampai kapan.

Menariknya, meski demikian, beberapa diler Kawasaki ternyata sudah membuka keran pemesanan alias inden meski harga OTR belum di rilis secara resmi oleh pihak KMI.

“Saat ini kami hanya baru open inden, mengenai harga kami belum dapat kepastian dari Kawasaki pusat,” terang salah seorang sales diler Kawasaki wilayah Bogor yang tidak mau disebutkan namanya.

Sementara itu, Michael C Tanadhi selaku Head & Sales Promotion PT KMI saat kami konfirmasi perihal peluncuran Kawasaki Ninja ZX-25R menjelaskan secara singkat. “Belum bisa dipastikan kapan waktunya dengan kondisi saat ini. Begitu juga dengan distribusi ke diler, belum kami lakukan.”

Kawasaki Ninja ZX-25R 4 silinder pertama kali diperkenalkan di event Tokyo Motor Show (TMS) 2019, di Jepang. Senjata andalan baru Kawasaki di segmen sport ini langsung menjadi perbincangan di dunia, termasuk Indonesia.

Sayangnya, pihak Kawasaki Motor Indonesia masih belum mau membeberkan spesifikasi lengkap tenaga mesin dan torsinya. (Daus/Contrib/NM).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here