Ducati Diavel 1260 Red dengan Gaya Grafis yang Keren ini Mampir di Jepang

0
ducati diavel 1260
Foto: bike news

NaikMotor – Ducati akan meluncurkan cruiser Diavel 1260 Red dengan tampilan yang diklaim lebih keren dan bergaya. Perilisannya akan dilakukan di Jepang minggu depan. 

Hari Jumat minggu depan, tepatnya 15 Mei 2020, Ducati akan merilis Diavel 1260 Red. Diavel menjadi cruiser kedua dari Ducati setelah Indiana. Nama “Diavel” diambil dari kata Diablo (bahasa Italia) yang berarti “iblis”. Diavel pertama kali rilis pada tahun 2011.

ducati diavel 1260
Foto: bike news

Dilansir dari bike news, dengan body-nya yang terkesan kuat dan kekar, Diavel mampu menikung dengan gesit. Diavel dilengkapi dengan mesin tester Stretta DVT 1.262 cc. Motor ini mampu menghasilkan output maksimum sebesar 159 daya kuda / 9.500 rpm. Diavel terbaru ini diklaim kuat namun tetap mudah dikendarai karena menggunakan kontrol elektronik terbaru.

New Ducati Diavel 1260 Red memberikan penampilan dengan trim Ducati berwarna merah dan grafis putih untuk menonjolkan “look” yang lebih bergaya. Selain itu, Ducati menggunakan jok premium yang bermotif serat karbon dan jahitan halus. (Litha/Prob/NM) 

Foto: bike news

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here