Sepeda Listrik Karbon LeMond untuk Komuter yang Clean

0
Sepeda Listrik Karbon LeMond
Sepeda listrik karbon LeMond Daily yang clean untuk komuter. Foto: lemond bicycle

NaikMotor – Produsen sepeda dari Amerika yang mengambil nama ex Pembalap Sepeda Greg LeMond hadirkan 2 model clean e-bike. Sepeda listrik karbon LeMond baru itu untuk daily use.

Kedua model diluncurkan September 2020 ini, dengan penampilan simple layaknya sepeda kayuh biasa meski komponennya high-end. Rangkanya berbahan karbon demikian dengan fender itu pun ditutupi dengan cat warna pastel. Kedua model masing-masing bernama Daily dan Dutch.

Sepeda Listrik Karbon LeMond
LeMond Dutch

Kedua sepeda listrik karbon LeMond hanya dibedakan dalam gaya. Daily menjadi roadbike dengan stang flat bar, sedangkan Dutch bergaya Eropa dengan rangka mixte (step-through) dan stang bergaya cafe swept-back.

Tetapi soal mekanikal semuanya sama, mulai baterai lithium yang terintegrasi dengan rangka, lampu utama dan ekor sudah LED built-in, motor hub belakang Mahle ebikemotion X35 250 watt, drivetrain hidrolik Shimano GRX 1×11, Rem cakram hidrolik Shimano, bel Spurcycle, jok Selle Royal, hingga total berat sepeda yang diklaim sama, 12,3 kg.

Sepeda Listrik Karbon LeMond

Dengan pedal assist, keduanya bisa mencapai kecepatan 26 km/jam dengan jarak tempuh 74 km per charge. Keduanya pun dipasarkan secara online dengan harga sama sekitar Rp 67 jutaan di Amerika Serikat. (Afid/nm)

Sepeda Listrik Karbon LeMond

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here