Asia Talent Cup 2021 Bakal Digelar di Sirkuit Mandalika, Catat Tanggalnya

0
Asia Talent Cup 2021
Asia Talent Cup Qatar 2020. Foto: ATC

NaikMotor – Gelaran balap Asia Talent Cup (ATC) 2021 akan digelar di Indonesia, tepatnya di Sirkuit Mandalika. Race akan dimulai pada pertengah Maret mendatang.

Asia Talent Cup merupakan balapan pendukung untuk MotoGP. Ajang balap ini dijadikan wadan untuk mencetak bibit baru MotoGP yang berasal dari Asia.

Gelaran ATC ini rencananya akan dimulai dengan tes pramusim yang digelar di Qatar pada 19 hingga 20 Maret 2021. Kemudian disusul dengan seri pertama yang juga digelar di Sirkuit Losail pada 26 hingga 28 Maret.

Kemudian seri kedua akan dimulai pada pekan selanjutnya, yakni 3 sampai 4 April yang masih digelar di Sirkuit Losail. Sementara untuk Sirkuit Mandalika, akan kebagian di seri terakhir, tepatnya pada 12 hingga 14 November 2021.

Ada perbedaan untuk ATC musim 2021 ini, dimana balap akan digelar enam seri dari yang biasa hanya lima seri. Hal ini dikarenakan ada penambahan satu seri pada jadwal ATC 2021.

Dengan digelarnya balap di Mandalika, para pembalap ATC dari Indonesia diharapkan bisa tampil maksimal. Saat ini Indonesia memiliki empat pembalap muda yang berkancah di ATC, mereka adalah Fadillah Arby, Herjun Atna Firdaus, Dheyo Wahyu, dan Herlian Dandi.

Berikut adalah jadwal lengkap Asia Talent Cup 2021. (Dicky/Prob/NM)

Asia Talent Cup 2021

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here