BMW Motorrad R18B Bagger dari Jerman Yang Lebih Biru

0
BMW Motorrad R18B
BMW Motorrad R18B bagger baru dari Jerman. Foto: bmw

NaikMotor – Pabrikan dari Jerman memperluas model cruiser berbasis R18. Bersama Transcontinental hadir BMW Motorrad R18B bermodel Bagger.

BMW Motorrad R18B bermesin boxer-twin berpendingin udara raksasa BMW Motorrad akan menjadi platform untuk beberapa model. Bagger Jerman itu mulai tersedia pada Agustus 2021.

BMW Motorrad R18B

Mesinnya menghasilkan 90 daya kuda, dan torsi puncak 158 Nm yang dimulai dari 3.000 rpm. Daya untuk menghela berat kosong 397 kg.

Seperti Transcontinental, transmisinya dilengkapi mode reverse yang mengandalkan motor listrik. Fitur opsi untuk kemudahan saat parkir.

Pada dasbor ada TFT layar lebar yang berukuran 10,25 “. Display yang menangani pengaturan elektronik, navigasi, dan tugas infotainment, sementara empat pengukur analog memberikan kecepatan, rpm engine, kapasitas tangki bahan bakar, dan penggunaan sistem kelistrikan.

Untuk tampilan bagger, R18B dilengkapi sidebag penyimpanan 27 liter. Tetapi kapasitas nya jadi 26,5 liter jika penggunanya memilih opsi audio yang lebih tinggi. Ditambah windscreen yang pendek.

Produk Marshall Amplifications telah menjadi sistem audio dua-speaker menjadi standar. Opsinya versi empat-speaker up-spec juga tersedia di R18 B, yang terintegrasi ke dalam pannier tadi. Sementara kompartemen penyimpanan tambahan di tangki bahan bakar menawarkan tempat yang nyaman untuk menyimpan dan mengisi daya ponsel.

Fitur ABS menjadi standar sistem dengan cakram 300mm. Ditambah fitur elektronik lainnya termasuk kontrol stabilitas aktif, cruise control dinamis, 3 mapping mesin, dan kontrol engine brake.

Harga R18B di Amerika Serikat dimulai sekitar Rp309 jutaan. (Afid/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here