HUT RI ke-77: AHASS Jawa Barat Berikan Diskon Jasa Service Buat yang Bertanggal Lahir 17

0
Ahass Jawa barat
AHASS Jawa Barat menyambut HUT RI ke-77 dengan memberikan diskon 17%. Foto: istimewa

NaikMotor – Menyambut hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77, PT Daya Adicipta Motora (DAM) bersama seluruh jaringan bengkel resmi Honda atau AHASS (Astra Honda Authorized Service Station) di Jawa Barat menghadirkan program “Merdeka Bersama AHASS” selama periode bulan Agustus 2022. AHASS Jawa Barat berikan diskon jasa service selama Agustus 2022 itu.

​Program diberikan berupa diskon jasa servis sebesar 17 persen untuk konsumen setia Honda yang berulang tahun pada bulan Agustus atau di tanggal 17 di bulan apapun. Konsumen hanya cukup menunjukkan Kartu Tanda Penduduk (KTP) atau Surat Izin Mengemudi (SIM) kepada Service Advisor di AHASS di Jawa Barat yang dikunjungi.

​General Manager Technical Service DAM, Denny Budiman menjelaskan, program Merdeka bersama AHASS merupakan apresiasi kami kepada seluruh konsumen setia Honda khususnya yang berulang tahun pada bulan Agustus atau tanggal 17 di bulan apapun. Program ini berlaku seluruh tipe motor yang melakukan service lengkap di seluruh jaringan AHASS di Jawa Barat.

​DAM berharap program ini dapat lebih bermanfaat bagi konsumen karena dengan kita selalu melakukan perawatan servis motor secara rutin, kondisi motor akan selalu terjaga, dalam kondisi prima sehingga terus mendukung aktivitas keseharian konsumen.

​Seluruh konsumen pengguna sepeda motor Honda di Jawa Barat juga dapat memanfaatkan aplikasi Daya Auto untuk mendapatkan kemudahan konsumen dalam melakukan booking servis tanpa antri melalui fitur booking service. ​

​Aplikasi Daya Auto dapat di download melalui Google Play Store dan iOS dengan menawarkan fitur keunggulan, diantaranya adalah kemudahan booking service, online katalog motor dan suku cadang sepeda motor Honda, KPB digital, dan nikmati keseruan games dan hadiah menarik yang bisa ditukarkan dengan menggunakan poin Hepigo. (Rls/NM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here