Tes MotoGP Valencia: M1 2023 Tidak Secepat Yang Diharapkan Kata Quartararo

0
M1 2023 Tidak Secepat
M1 2023 masih sama dengan model 2022 kata Quartararo. Foto: dorna motogp

NaikMotor – Pembalap Monster Yamaha MotoGP, Fabio Quartararo usai Tes MotoGP di Valencia menyatakan M1 2023 tidak secepat yang diharapkan. Quartararo menyebut janji kecepatan ekstra oleh pabrikan Iwata tidak terwujud.

Juara MotoGP 2021 itu telah mengharapkan ada kenaikan pada top-end untuk menutup celah terhadap Ducati. Tetapi usai tes pra musim 2023 di Valencia, Quartararo malah menyebut M1 2023 tidak secepat harapannya dan tidak ada perbedaan dengan model 2022.

“Saya terkejut karena sebenarnya mesin ini seharusnya sedikit lebih cepat daripada yang kami uji di Misano dan Barcelona dan saya menemukan bahwa itu sama seperti dua hari lalu, terutama pada putaran kualifikasi,” kata pembalap Prancis itu kepada bikesportnews.

“Kami membandingkan kecepatan dan itu sama, jadi kami harus menganalisis apa yang terjadi karena kami juga telah melakukan dua tes sebelumnya, di Misano dan Barcelona. Ketika tester Crutchlow di Motegi dan Jerez, membuat perbedaan pada mesin,” ulas Quartararo.

“Tapi saat ini, tidak ada perbedaan, jadi kami harus menganalisis dengan baik apa yang terjadi. Masalahnya, biasanya mesin ini memiliki tenaga kuda yang lebih besar dan di Jerez Cal mencobanya dan itu jelas lebih baik. Kami memeriksa seperti yang saya katakan sebelumnya, top speed dengan tahun lalu sama. Jadi pasti akan ada masalah, bukan di mesin tetapi sesuatu terjadi sehingga kami tidak memiliki tenaga ekstra seperti yang kami harapkan,” pungkasnya. (Afid/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here