Direksi Baru AHM Diumumkan, Usai Pandemi Bersiap Elektrifikasi

0
Thomas Wijaya akan menjabat sebagai Executive Vice President Director AHM

Menurut Thomas Wijaya, dirinya akan melanjutkan apa yang sudah dicanangkan oleh Johannes Loman di posisi barunya di tengah kondisi usai pandemi. “ Aktivitas sudah mulai normal lagi seperti ajang balapan, kemudian yang terdekat soal mudik lalu juga kegiatan komunitas. Dengan situasi ini harapannya akan lebih banyak lagi yang akan kita berikan ke konsumen. Meski tahun ini kondisi ekonomi global belum menentu tapi diharapkan industrinya bisa lebih baik lagi,” sebut Thomas.

Ia menambahkan sekarang ini telah terjadi perubahan di pasar, konsumen serta teknologi termasuk yang sekarang ramai dibicarakan soal elektrifikasi. “ Kita sudah melakukan pengumuman bahwa tahun ini akan mengeluarkan beberapa model motor listrik. Tentunya depannya kita akan terus berusaha memberikan produk dan layanan terbaik dari motor bensin dan EV untuk bisa mensupport pemerintah.”

Sementara Octavianus Dwi Putro yang telah 10 tahun berkarier di FIF dan 10 tahun selanjutnya di Astra Motor mengungkapkan, tahun ini adalah bagian dari pembuktian ketangguhan melewati masa pandemi di mana dalam tiga bulan pertama mengalami pertumbuhan dibanding periode yang sama sebelumnya.” Kita bukan sekadar membangun bisnis tapi bagaimana enjoyable dalam berkendara, experience dalam memilih motor serta membangun mimpi-mimpi konsumen,” ungkapnya. (Arif/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here