Perusahaan NGK Berganti Nama Jadi Niterra

0
NGK Berganti Nama Jadi Niterra
Perusahaan NGK berganti nama menjadi Niterra per April 2023. Foto: afid

NaikMotor – Perusahaan produsen busi PT NGK Busi Indonesia berganti nama jadi PT Niterra Mobility Indonesia. Perubahan nama perusahaan itu dilakukan sejak April 2023.

Perubahan nama perusahaan NGK jadi Niterra belum serta merta mengubah nama produk yang sudah melekat selama ini. Presiden Direktur PT Niterra Mobility Indonesia, Atsushi Aoki menyatakan kepada media di bilangan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, (12/5/2023), “NGK global memiliki arahan baru kepada produk yang lebih berkelanjutan dan ramah lingkungan. Meski demikian produk dengan merek NGK masih tetap dengan label demikian, karena hanya nama perusahaan yang berubah.”

Perubahan arah baru perusahaan dijelaskan oleh Friendky Lay, Senior Manager Sales & Marketing Niterra, “Trend mendatang produk kendaraan menuju non Internal Combustion Engine (ICE). Jika di 2020 NGK masih berorientasi pada ICE maka pada 2040 akan berusaha di luar keramik (busi). Yakni fungsi bisnis di 4 pilar: energi dan ramah lingkungan, mobility, medical dan komunikasi.”

Baca Juga: Teknologi Rantai DID Dibeberkan PT NGK Busi Indonesia

NGK Berganti Nama Jadi Niterra

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here