Hasil MotoGP San Marino: Martinator Tak Tersentuh, Dominasi Ducati

0
Jorge Martin memenanhgkan MotoGP San Marino 2023. Foto: Michelin

NaikMotor – Pembalap Pramac Ducati Jorge Martin melanjutkan trend positifnya di MotoGP San Marino dengan memenangkan balapan utama, Minggu (110/9/2023). Martinator tak terkejar dua Ducati lainnya, Bezzecchi dan  Francesco Bagnaia selama 27 lap di Sirkuit Misano.

Jorge Martin melengkapi kemenangan sempurna di San Marino mengulang kemenangannya di Sprint Race dan pole position sebelumnya. Sejak start, Martinator, julukan Jorge Martin langsung melaju ke depan dengan bayang-bayang Pecco dan Bezzecchi. Trio Ducati ini dibuntuti dua pembalap KTM, Brad Binder dan Dani Pedrosa di grup kedua.

Tekanan Pecco tak mampu menggoyahkan Martin untuk tampil di paling depan. Justru Bezzecchi mampu menyalip Pecco di sisa tujuh lap dan Dani Pedrosa di posisi keempat setelah Binder terjatuh meski bisa kembali masuk trek.

Di barisan tengah, muncul perseteruan antara Marc Marquez melawan duet Aprilia Miguel Oliviera dan Raul Fernandez. Race pace Martin melesatkannya ke depan tanpa bisa didekati Bezzecchi di lima lap terakhir. Pedrosa berusaha merebut podium dengan mendekati Pecco. Namun, Pecco bisa bertahan untuk tetap berada di podium melengkapi dominasi Ducati. (Arif/nm)

Hasil MotoGP San Marino
1. Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP23)
2. arco Bezzecchi ITA Mooney VR46 Ducati (GP22)
3. Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo (GP23)
4. Dani Pedrosa SPA Red Bull KTM (RC16)
5. Maverick Viñales SPA Aprilia Factory (RS-GP23)
6. Miguel Oliveira POR RNF Aprilia (RS-GP22)
7. Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V)
8. Raul Fernandez SPA RNF Aprilia (RS-GP22)
9. Luca Marini ITA Mooney VR46 Ducati (GP22)
10.Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP23)
11.Alex Marquez SPA Gresini Ducati (GP22)
12.Aleix Espargaro SPA Aprilia Factory (RS-GP23)
13.Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1)
14.Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16)
15.Franco Morbidelli ITA Monster Yamaha (YZR-M1)
16.Augusto Fernandez SPA Tech3 GASGAS (RC16)*
17.Fabio Di Giannantonio ITA Gresini Ducati (GP22)
18.Stefan Bradl GER HRC (RC213V)
Pol Espargaro SPA Tech3 GASGAS (RC16)
Joan Mir SPA Repsol Honda (RC213V)
Jack Miller AUS Red Bull KTM (RC16)
Michele Pirro ITA Aruba.it Ducati (GP23)
Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here