Acosta Tiru Gaya Bagnaia di MotoGP 2024 Portugal

0
Acosta Tiru Bagnaia
MotoGP 2024 Portugal: Bagnaia, Marquez dan Acosta. Foto: dorna motogp

NaikMotor – Rookie MotoGP dari Tim GasGas, Pedro Acosta meraih podium perdananya di posisi ke-3 di Portimao. Acosta mengaku tiru gaya Bagnaia di MotoGP 2024 Portugal itu.

Pembalap asal Spanyol itu kembali menjadi sorotan setelah membukukan podium perdananya di Portimao, (24/3/2024). Sehingga Acosta sempat disebutkan adalah Juara Dunia Masa Depan, setelah juga melampaui rekan setim KTM-nya, Jack Miller dan Brad Binder.

Pada putaran Qatar lalu. Acosta sempat membuat kejutan ketika berhasil melampaui Marc Marquez. Di Portugal, ia sempat menyalip Juara Bertahan, Francesco Bagnaia, meski kemudian perlahan-lahan Acosta surut ke posisi ke-6.

Usahanya kemudian terbantu oleh crash nya 3 Pembalap termasuk Bagnaia dan Marc Marquez serta Pembalap Aprilia, Maverick Vinales. Sehingga Acosta kini melonjak ke posisi ke-3 hingga finis.

Acosta mengaku tiru gaya Bagnaia di MotoGP 2024 Portugal dalam mengklaim podium perdananya itu. “Pada akhirnya, saya mendapat kecepatan dan situasi cukup normal bagi saya,” ujarnya. “Tapi bagaimanapun juga, saya merasa sangat nyaman dengan motornya di kedua balapan, juga di Qatar untuk melakukan overtake.”

Baca Juga: Bukan Bagnaia, Pembalap ini Menjadi Perhatian di MotoGP 2024 Qatar
Acosta Tiru Bagnaia
Pedro Acosta

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here