Sponsor dan Racikan Baru Honda Trijaya di Motoprix Wonosari Jogja 2016

0
Motoprix Wonosari Jogja 2016
Persiapan tim Sidrap Honda KYT Nissin IRC Trijaya menjelang Kejurnas Motoprix Wonosari Jogja. Foto:Trijaya
Motoprix Wonosari Jogja 2016
Persiapan tim Sidrap Honda KYT Nissin IRC Trijaya menjelang Kejurnas Motoprix Wonosari Jogja. Foto:Trijaya

Bandung (naikmotor) – Sidrap Honda KYT Nissin IRC Trijaya kedatangan sponsor baru jelang Kejurnas Motoprix Wonosari Jogja 2016 yang akan dipentas di Lanud Gading Wonosari Jogja, (17/7/2016).

Menurut keterangan Rudi Hadinata, owner Trijaya Racing, sponsor baru itu baru akan diumumkan menjelang race Motoprix Wonosari Jogja 2016.” Puji Tuhan masih ada sponsor di tengah musim begini,jarang terjadi loh. Jodohnya baru ketemu dan pas waktunya saja. Besok (Sabtu) akan resmi diumumkan namanya, yang pasti itu salah satu pemain besar di otomotif berbasis di Jawa Timur. Otomatis nama timnya juga akan berubah,” sebut Rudi.

Menurut Rudi, kedatangan sponsor baru ini makin menambah semangat timnya untuk berprestasi lebih baik dan diiringi pengelolaan manajemen timnya seperti dalam hal penyebaran informasi termasuk media sosial.

Sementara menjelang Kejurnas Motoprix Wonosari Jogja 2016, Sidrap Honda KYT Nissin Trijaya di bulan puasa kemarin terus melakukan latihan dan riset intensif di Jogja.”Mekanik ikut lembur. H-7 dan H-5 menjelang lebaran, pembalap yang tadinya di kampung masing-masing datang ke Jogja untuk tes. Kita semua punya komitmen untuk terus mengembangkan riset mengingat kita adalah tim baru di Honda. Puji Tuhan hasilnya lebih baik dari hasil sebelumnya, semoga di race besok membuahkan hasil,” tukas pria ramah ini.

Salah satu hasil risetnya yang berhasil dikembangkan Haris Meletiz Sakti, mekanik andalannya adalah silinder head baru dan juga camshaft yang akan diterapkan di semua motor.”Pokoknya mesin baru dan spesifikasi baru termasuk untuk pemula seperti motor M Erfin,” sebut Rudi lagi.

Soal strategi, Sidrap Honda KYT Nissin IRC Trijaya di seri ketiga Motoprix Wonosari Jogja 2016 akan menduetkan Anggi Permana bersama Awhin Sanjaya di kelas MP2 dengan memacu Honda Blade 125 injeksi.

Menyangkut peluangnya di seri ini, Rudi mengungkapkan semua tim memiliki peluang karena belum tahu layput sirkuitnya seperti apa.”Tapi semoga saja panjang trek lurusnya, mengingat Honda Sonic dengan 6-speed sangat cocok untuk sirkuit panjang,” pungkas Rudi. (Arif/nm)

Hasil_Sidrap_Honda_Trijaya_HDC_Malang_seri_1_2

LEAVE A REPLY