Coba Terapkan Ilmu, Mario SA Salip Marc Marquez di Sentul

1
Astra Honda racing School
Sesi coaching clinic Marc Marquez bersama pembalap muda Astra Honda Racing School di Sentul. Foto: Arif

NaikMotor – Usai menjajal performa Honda CBR 250RR, coaching clinic Marc Marquez kepada 16 pembalap muda Astra Honda Racing School dengan CBR 150R menjadi kegiatan selanjutnya di Sirkuit Sentul, Selasa (25/10/2016).

Didahului oleh M Fadli sebagai kepala instruktur Honda Racing School yang memberikan trik-trik untuk overtake dan teknik riding style.” Beberapa titik untuk menyalip di Sentul ada di R3, S kecil sama R terakhir, jadi keluar masuknya harus benar di sana,” sebut Fadli.

Keriuhan terjadi saat Marquez masuk ke arena teori coaching clinic. “ Posisi kaki menentukan riding style kamu karena itu menjadi kekuatan utama. Kemudian untuk pengereman kamu bisa pakai satu, dua bahkan tiga jari disesuaikan dengan situasimu memacu motor,” sebut Marc Marquez.

Para siswa yang hadir merupakan peserta Honda Racing School yang selama empat seri mengikuti pelatihan di ajang Kejurnas IRS. Tentu saja, ilmu yang ditularkan Marc disambut hangat oleh para pembalap muda, salah satunya Mario SA dari Sidrap MPM Honda KYT Nissin IRC Trijaya RT.

Mario mengaku bangga bisa membalap bareng Marquez bahkan menyalipnya dengan menggunakan teknik yang diberikannya.

“ Saya tadi mencoba terapkan ilmu yang sudah diberikan Marquez, tapi masih belum sempurna dan saya akan banyak belajar lagi khususnya teknik soal riding style tadi.  Tadi sempat nyalip Marquez di lintasan,” aku Mario SA. (Arif/nm)

1 COMMENT

LEAVE A REPLY