Dirilis 10 Januari 2017, Triumph Street Triple Siap Pakai Mesin 800cc

2
Street Triple
Triumph Street Triple 2017 akan tampil anyar dengan mesin 800cc. Foto: motorcyle

NaikMotor – Triumph sudah mengeluarkan video teaser kehadiran Street Triple yang siap pakai mesin 800cc. Roadster dari Inggris itu pun akan tampil dengan varian premium.

Triumph Motorcycles telah merilis video teaser Street Triple baru. Video yang diunggah ke Youtube itu berjudul “The Street Akan Never Be The Same Again,” menayangkan sekilas sebuah sepeda motor dalam silhouette.

Triumph Street Triple Kini Berkapasitas 800cc

Dalam video itu juga hanya dijelaskan ‘sekali dalam satu generasi, sepeda motor hadir dengan segala perubahannya, yang menjadi titik tolak dalam tenaga, bobot, dan penampilannya yang benar-benar merobek buku peraturan.’ Seperti yang disebutkan motorcycle.com.

Triumph memang telah dikabarkan tengah mengembangkan model Street Triple baru saat ini, karena Street Triple 675cc yang ada sudah tidak bisa memenuhi standar emisi Euro4 yang berlaku Januari 2017 sebentar lagi. Dan roadster Triumph 675 itu akan dihentikan produksinya.

Sementara Street Triple baru akan melambung kapasitasnya, 800cc. Sepertinya mesin telah mirip dengan penggerak Tiger 800. Dengan kapasitas demikian Street Triple semakin mendekati kompetitornya seperti MV Agusta Brutale 800 atau Yamaha MT-09.

Triumph Street Triple Kini Berkapasitas 800cc

Kelak jika sudah resmi diluncurkan, sepertinya varian tertinggi dengan label R akan ditawarkan juga. Tetapi kabar lain menyebutkan, Street Triple baru akan ditambah dengan varian premium RS dan versi Touring RT.

Beberapa detil memang ditampilkan sekilas dalam video tersebut, seperti lampu utama dengan sisi agak membulat, seperti membuat sosok Street Triple itu menjadi berbeda. Windscreen kecil di atas lampu utama seperti mengcover layar panel instrumen TFT berwarna yang kompak. Layar menampilkan takometer dalam grafik busur.

Triumph Street Triple 800 itu akan dihadirkan pada 10 Januari 2017 mendatang di London, Inggris dan Miami, Amerika Serikat. (Afid/nm)

https://www.youtube.com/watch?v=njclqoIhOCA&feature=youtu.be

2 COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here